President Director, BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan (tengah) berbincang dengan Vice President Sales and Network Development BMW Group Indonesia Bayu Riyanto (kiri) dan Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O'tania (kanan) disela-sela peluncuran BMW XM (PHEV), BMW M2, serta BMW i7 pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD, Tangerang. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Foto

Mewah dan Ikonik Tampilan 3 Mobil Baru BMW di GIIAS 2023

  • BMW Group Indonesia membuka perayaan The Next Level of Luxury di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2023) pada tanggal 10-20 Agustus 2023 dengan hadirkan kemewahan, teknologi, dan inovasi kendaraan listrik terdepan.

Foto

Panji Asmoro

BMW Group Indonesia membuka perayaan The Next Level of Luxury di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2023) pada tanggal 10-20 Agustus 2023 dengan hadirkan kemewahan, teknologi, dan inovasi kendaraan listrik terdepan. 

Kembali berlokasi di area yang sangat eksklusif di Convention Hall, ICE BSD, BMW Group Pavilion – lounge eksklusif dengan desain premium, nyaman juga strategis untuk seluruh pelanggan, terutama fans BMW dan MINI. Sejalan dengan tema GIIAS 2023 yaitu Future Now, BMW Indonesia sebagai pelopor di bidang produsen kendaraan listrik premium, hadirkan Sports Activity Vehicle (SAV) performa tinggi mewah, BMW XM. 

Kendaraan listrik performa tinggi pertama dari BMW M yang merupakan penggabungan sempurna dari DNA BMW M dan juga kemampuan serbaguna SAV dari BMW X.Selain BMW XM, All-New BMW M2 Coupé juga diluncurkan di GIIAS 2023. All- New BMW M2 Coupé merupakan sedan kompak dua pintu performa tinggi dari BMW M. Memiliki bodi kompak, All- New BMW M2 Coupé ditenagai mesin yang sama dengan BMW M3 dan BMW M4. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia