MotoGP 2023 Berubah Format, Jumlah Race Naik 2 Kali Lipat
- MotoGP menghadirkan format baru yang lebih menantang untuk musim 2023.
Gaya Hidup
JAKARTA—MotoGP menghadirkan format baru yang lebih menantang untuk musim 2023. Kali ini, pembalap harus menjalani sprint race sebelum balapan utama di akhir pekan. Sprint race baru diterapkan di kelas utama yakni MotoGP.
Sebagai informasi, ada 21 seri yang masuk dalam kalender MotoGP 2023. Dengan hadirnya sprint race, pembalap harus melahap total 42 balapan. Sprint race bakal berlangsung hari Sabtu atau sehari sebelum balapan utama.
Dalam sprint race, rider hanya akan menjalani setengah putaran dari balapan utama. Misal ada 27 lap di Sirkuit Mandalika, balapan di sprint race hanya berlangsung sekitar 13 lap. Hasil sprint race tak akan mengubah start saat balapan utama. Posisi start di balapan inti hari Minggu tetap diambil dari hasil kualifikasi.
- Pemeliharaan Sistem Sebabkan Mobile Banking BCA Kerap Alami Gangguan
- Blokir Anggaran Rp50,2 Triliun, Sri Mulyani: untuk Pencadangan Bantalan Ekonomi
- Zona Korea Creative Space, Surganya Para Kpopers di Jakarta
Hadirnya sprint race membuat sesi latihan/free practice (FP) tinggal berjumlah tiga kali. Dua kali latihan berlangsung pada hari Jumat, sedangkan satu sesi lain digelar Sabtu. Pada gelaran MotoGP sebelumnya, catatan waktu FP1, FP2, dan FP3 bakal menentukan ke sesi kualifikasi 1 (Q1) dan kualifikasi 2 (Q2).
Namun dalam format baru, catatan waktu yang diambil untuk masuk ke sesi kualifikasi akan diambil dari sesi FP1 dan FP2. Adapun hasil Q1 dan Q2 bakal menjadi penentu posisi start saat sprint race.
Jadwal MotoGP 2023 setiap Akhir Pekan
Jumat
Practice 1 Moto3: 09.00
Practice 1 Moto2: 09.50
Practice 1 MotoGP: 10.45
Practice 2 Moto3: 13.15
Practice 2 Moto2: 14.05
Practice 2 MotoGP: 15.00
Sabtu
Practice 3 Moto3: 08.40
Practice 3 Moto2: 09.25
Free Practice MotoGP: 10.10
Qualifying 1 MotoGP: 10.50
Qualifying 2 MotoGP: 11.15
Qualifying 1 Moto3: 12.55
Qualifying 2 Moto3: 13.20
Qualifying 1 Moto2: 13.50
Qualifying 2 Moto2: 14.15
Sprint Race MotoGP: 15.00
Minggu
Warm up MotoGP: 09.45
Rider Fan Show MotoGP: 10.00
Race Moto3: 11.00
Race Moto2: 12.15
Race MotoGP: 14.00