<p>Mass Rapid Transit</p>
Industri

MRT Jakarta Punya Peralatan Khusus Hadapi Banjir

  • JAKARTA – Dalam menghadapi persoalan banjir PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta mengaku sudah miliki perangkat khusus untuk melindungi kenyamanan dan keamanan penumpangnya. Corporat Secretary Division Head PT MRT Jakarta Muhammad Kamaludin mengatakan pihaknya sudah memiliki standar operasional prosedur (SOP) dan perangkat yang sangat siap untuk menghadapi banjir di Jakarta. “Untuk SOP penjagaan kawasan sekitar […]

Industri
wahyudatun nisa

wahyudatun nisa

Author

JAKARTA – Dalam menghadapi persoalan banjir PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta mengaku sudah miliki perangkat khusus untuk melindungi kenyamanan dan keamanan penumpangnya.

Corporat Secretary Division Head PT MRT Jakarta Muhammad Kamaludin mengatakan pihaknya sudah memiliki standar operasional prosedur (SOP) dan perangkat yang sangat siap untuk menghadapi banjir di Jakarta.

“Untuk SOP penjagaan kawasan sekitar pintuk masuk stasiun MRT, di sana kami lakukan pemeriksaan kualitas pembuangan air dan perbaikan jika dibutuhkan. Di Desember 2019, sempat ada genangan di daerah Senayan dekat dengan stasiun MRT, kami sudah perbaiki” kata Kamal, Rabu (26/02).

Kemudian, PT MRT Jakarta juga memiliki sensor permukaan air yang dipasang di Sungai Bendungan Hilir dan Dukuh Atas. “Jadi kami tidak perlu menunggu laporan dari pintu air, karena kami punya sensor ini,” imbuhnya.

Sedangkan untuk stasiun MRT yang akses pintu masuknya berada di bawah tanah, PT MRT Jakarta sudah menyiapkan perangkat flat gate. Perangkat tersebut kedap air dan dipasang di setiap pintu, sehingga berfungsi untuk menahan air masuk ke dalam.

Jika air sudah masuk ke dalam, pertahanan selanjutnya adalah tangki air. “Tangki air ini bisa menampung air cukup banyak. Ukurannya empat meter kali enam meter dan kedalamannya empat meter lagi,” jelas Kamal. Kemudian air yang ditampung tersebut dapat dipompa keluar kembali.

“Perangkat tersebut kami rancang berdasarkan hasil data selama 200 tahun terakhir, kemudian kami evaluasi, dan sistem kami sudah sangat siap,” tegas Kamal.

Jadi dengan sejumlah perangkat tersebut, Kamal menyampaikan para penggunan MRT tidak perlu ragu dalam menggunakan moda transportasi ini di cuaca apa pun. “Kami bisa menjamin penumpang selalu dalam kondisi aman dan nyaman,” katanya.