Netflix akan Naikan Harga Layanan Bebas Iklan
- Keputusan ini datang setelah berakhirnya aksi mogok kerja aktor Hollywood yang telah mempengaruhi industri hiburan selama beberapa waktu.
Hiburan
JAKARTA - Penyedia layanan streaming global, Netflix , diisukan akan menaikkan harga layanan streaming bebas iklan mereka.
Keputusan ini datang setelah berakhirnya aksi mogok kerja aktor Hollywood yang telah mempengaruhi industri hiburan selama beberapa waktu. isu ini telah menyebabkan harga saham perusahaan streaming tersebut melonjak lebih dari 3%.
Dilansir dari Reuters, Rabu, 4 Oktober 2023. Netflix dikenal karena menyediakan konten hiburan berkualitas tanpa iklan. Kenaikan harga ini kemungkinan akan mempengaruhi dominasi mereka dipasar global mereka. Kenaikan harga ini akan diterapkan di Amerika Serikat dan Kanada, sebelum di terakpan ke negara lain. Perusahaan belum memberikan kepastian mengenai seberapa besar kenaikan harga akan diberlakukan. Hal ini menimbulkan banyak spekulasi dan kekhawatiran di antara pelanggan setia mereka.
Keputusan ini cukup mengejutkan beberapa kalangan, mengingat pada bulan Februari sebelumnya, Netflix memutuskan untuk mengurangi harga paket berlangganannya di beberapa negara, sebagai upaya yang diambil untuk mempertahankan pertumbuhan pelanggan mereka.
Pesaing-pesaing baru dan eksisting semakin gencar dalam menyediakan konten dan memikat penonton. Perusahaan seperti Disney+, Amazon Prime Video, dan Hulu semakin agresif dalam memperluas basis pelanggan mereka.
- Serap Tenaga Kerja Banyak, Wakil Bupati Sleman Dorong Perlindungan Industri SKT
- Jangan Ketinggalan! 3 Fitur Unggulan iOS 17 Ini Harus Diaktifkan di iPhone Anda Sekarang
- Asosiasi TV Swasta Indonesia: Rencana Pengetatan Iklan Produk Tembakau Rugikan Industri Kreatif dan Media
Netflix telah lama menduduki peringkat atas sebagai perusahaan terbesar dalam industri streaming, namun kini mereka menghadapi tekanan persaingan yang semakin meningkat seiring tumbuhnya perusahaan streaming lain yang makin gencar.
Dengan munculnya pesaing-pesaing baru dan berkembangnya pasar hiburan digital, strategi yang tepat di perlukan sebagai upaya perusahaan untuk tetap kompetitif dan mempertahankan dominasinya di dunia hiburan. Sedikit atau banyak kenaikan harga berlangganan bebas iklan akan memengaruhi pelanggan dan posisi Netflix dalam persaingan global.