Optimistis ORI024 Laku Keras, Bank Commonwealth Siapkan Cashback Rp30 Juta
- Bank Commonwealth juga mengadopsi strategi bonus cashback hingga Rp30 juta untuk nasabah yang memesan ORI024 melalui CommBank SmartWealth.
Perbankan
JAKARTA - PT Bank Commonwealth telah dipilih sebagai salah satu mitra distribusi oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) untuk Obligasi Negara Ritel terbaru, yakni seri ORI024. Perbankan yang identik warna kuning ini optimis minat terhadap produk obligasi ini akan cukup tinggi.
Head of Investment Business Bank Commonwealth, Daniel Arifin menyatakan bahwa ORI024 diperkirakan akan mendapatkan respons positif dan menarik minat yang signifikan dari investor domestik kembali.
Daniel menyebut produk obligasi ORI024 memiliki tingkat risiko rendah lantaran dijamin oleh pemerintah. Adapun, masa penawaran ORI024 di pasar perdana sudah mulai berlangsung pada 9 Oktober hingga 2 November 2023 mendatang.
- Waspada! Ini 5 Risiko Menggunakan Aplikasi Kencan Online Terhadap Privasi Anda
- Libatkan Partisipasi Publik, Ini Strategi Pemkot Surabaya Cegah Kasus Trafficking Hingga Prostitusi
- Dilengkapi Teknologi Augmented Reality, Mahasiswa UGM Buat Action Figure Dari Limbah Korek
“Tingkat kupon ORI yang sangat menarik masih menjadi daya tarik utama bagi investor, di mana secara tingkat risiko juga relatif rendah karena dijamin oleh pemerintah,” kata Daniel Arifin dalam keterangan tertulis dikutip Kamis, 12 Oktober 2023.
Daniel menjelaskan bahwa ORI024 dirilis dalam dua opsi jangka waktu, yakni ORI024T3 dengan durasi tiga tahun dan imbal hasil kupon sebesar 6,10% per tahun brutto, serta ORI024T6 dengan durasi enam tahun dan imbal hasil kupon sebesar 6,35% per tahun brutto.
Bahkan, imbal hasil kupon dari ORI024 juga lebih tinggi dibandingkan dengan seri ORI sebelumnya, ORI023, yang diterbitkan pada Juli 2023. Oleh karena itu, Bank Commonwealth yakin bahwa penjualan ORI024 akan mencatat nilai yang lebih tinggi daripada ORI023.
Keunggulan ORI024?
Menurut Kemenkeu, ORI024 adalah instrumen investasi yang aman dan menguntungkan. Dengan membeli produk investasi ini, secara nyata masyarakat dapat berkontribusi dalam pembiayaan pembangunan nasional.
Selain keamanan dijamin oleh negara melalui undang-undang. ORI024 memiliki keunggulan seperti potensi keuntungan atau capital gain saat dijual dengan harga lebih tinggi daripada harga beli.
Bahkan, membeli ORI024 dapat dimulai dari nominal Rp1 juta saja, dengan tingkat kupon yang bersaing dan lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata tingkat bunga deposito saat diterbitkan di pasar perdana.
Lantas untuk berinvestasi ORI024 melalui Bank Commonwealth, dapat dilakukan melalui aplikasi CommBank SmartWealth. Aplikasi ini memungkinkan investor untuk melihat portofolio investasi secara menyeluruh, melakukan pembelian reksadana dan e-SBN, serta berkomunikasi dengan relationship manager kapan saja dan di mana saja.
CommBank SmartWealth juga dilengkapi dengan fitur Smart Advisory yang memberikan informasi pasar yang relevan dan rekomendasi dari ahli keuangan untuk meningkatkan kinerja portofolio.
Sebagai upaya menarik minat investor, Bank Commonwealth juga mengadopsi strategi bonus cashback hingga Rp30 juta untuk nasabah yang memesan ORI024 melalui CommBank SmartWealth, selain melakukan promosi dan sosialisasi melalui media sosial.