Optimistis! Gaikindo Targetkan Jual 750.000 Mobil pada 2021
JAKARTA – Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menaruh target optimistis penjualan mobil bakal terdongkrak hingga 750.000 unit pada 2021. Keyakinan ini disokong oleh ketersediaan vaksin serta proyeksi positif pertumbuhan ekonomi tahun depan. Target penjualan mobil tahun depan naik sebesar 50%. “Kami optimistis, seiring kenaikan pertumbuhan ekonomi ke level positif, maka kami targetkan 750 ribu […]
Industri
JAKARTA – Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menaruh target optimistis penjualan mobil bakal terdongkrak hingga 750.000 unit pada 2021.
Keyakinan ini disokong oleh ketersediaan vaksin serta proyeksi positif pertumbuhan ekonomi tahun depan. Target penjualan mobil tahun depan naik sebesar 50%.
“Kami optimistis, seiring kenaikan pertumbuhan ekonomi ke level positif, maka kami targetkan 750 ribu unit,” kata Ketua I Gaikindo, Jongkie D. Sugiarto pada media, Jumat, 27 November 2020.
- 11 Bank Biayai Proyek Tol Serang-Panimbang Rp6 Triliun
- PTPP Hingga Mei 2021 Raih Kontrak Baru Rp6,7 Triliun
- Rilis Rapid Fire, MNC Studios Milik Hary Tanoe Gandeng Pengembang Game Korea
Tahun ini, industri otomotif menjadi salah satu sektor yang terkontraksi dalam akibat pandemi COVID-19. Untuk kinerja penjualan, Gaikindo bahkan harus dua kali mengoreksi target sepanjang 2020.
Pada awal tahun, target penjualan mobil Tanah Air sejatinya masih di level 1,1 juta unit. Sayangnya, sejak pandemi COVID-19 terkonfimasi pada 2 Maret 2020, penjualan mobil berangsur-angsur mengalami kemerosotan.
Tercatat, Gaikindo menurunkan target ke 600 ribu unit dan kembali diturunkan menjadi 525 ribu sepanjang 2020.
“Intinya, industri kami sangat bergantung pada pertumbuhan ekonomi. Kalau positif, tentu akan membantu penjualan otomotif kami.”
Ditambah lagi, kata Jongkie, pabrikan-pabrikan mobil akan menghabiskan stok yang belum terjual tahun ini. Selain tentunya kembali berinovasi dengan mengeluarkan mobil jenis terbaru dan harga-harga yang miring untuk mendorong pertumbuhan penjualan tahun depan.
“Jadi saat ini, walaupun masih lambat, tapi kinerja industri otomotif sudah bergerak ke arah yang baik,” ujarnya.
Data terbaru Gaikondo, hingga Oktober 2020 penjualan mobil baru mencapai angka 421.000 unit. Alhasil, target tersebut menjadi pekerjaan rumah besar di sisa 2020 yang tinggal hanya beberapa pekan lagi.
Bulan Oktober lalu, kenaikan penjualan hanya sebanyak 49.043 unit atau 1% dari posisi September 2020 yang sempat 48.554 unit. Padahal, melihat satu bulan sebelumnya, dari bulan Agustus ke September maka persentase kenaikannya mencapai 30%.