Badut Syariah Yahya Edward bersama siswa SDN 4 Pinang mengikuti pawai menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H di Pinang, Kota Tangerang, Banten, Jumat 29 Juli 2022. Pawai tersebut untuk menyambut Tahun Baru Islam 1444 H . Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Foto

Pawai Menyambut Tahun Baru Islam 1444 Hijriah Bersama Badut Syariah

  • Tahun Baru Islam adalah salah satu hari besar bagi umat muslim di seluruh dunia sekaligus menjadi hari penting dalam sejarah Islam.
Foto
Panji Asmoro

Panji Asmoro

Author

Tahun Baru Islam adalah salah satu hari besar bagi umat muslim di seluruh dunia sekaligus menjadi hari penting dalam sejarah Islam. Hal itu karena Tahun Baru Islam atau Tahun Baru Hijriah menandai peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari kota Makkah ke Madinah pada 622 Masehi, yang menjadi awal mula ditetapkannya 1 Muharram.

Adapun sejarah Tahun Baru Islam yakni penetapan awal mula ditetapkannya 1 Muharram itu tidak lepas dari peran Khalifah Umar bin Khattab. Dilansir dari laman resmi Al Ain University, sejarah penentuan awal Tahun Baru Islam itu diprakarsai oleh Khalifah Umar bin Khattab dengan persetujuan Usman bin Affan dan Ali bin Abi Thalib.

Penggunaan penanggalan hijriah sebagai momen awal kalender Islam itu dengan ditetapkannya tahun 622 Masehi (hijrahnya Nabi Muhammad SAW) sebagai tahun pertama kalender hijriyah. Kala itu adalah tahun ke-17 setelah peristiwa hijrah atau 3-4 tahun saat kepemimpinan Khalifah Umar bin Khattab.Hingga kini, 1 Muharram diperingati sebagai Tahun Baru Islam atau Tahun Baru Hijriah. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia.