Aksi Fajar Alfian (kiri) dan M. Rian Ardianto di All England 2023.
Gaya Hidup

PBSI Targetkan Indonesia Sapu Bersih 3 Turnamen Besar

  • PBSI memasang target ambisius di tiga kejuaraan mendatang yakni Kejuaraan Asia (BAC), SEA Games serta Piala Sudirman 2023.
Gaya Hidup
Chrisna Chanis Cara

Chrisna Chanis Cara

Author

JAKARTA—PBSI memasang target ambisius di tiga kejuaraan mendatang yakni Kejuaraan Asia (BAC), SEA Games serta Piala Sudirman. Kontingen Indonesia diharapkan menjadi juara di tiga turnamen dengan jadwal berdekatan tersebut.  

Sebagai informasi, BAC akan digelar 25-30 April 2023 di Dubai. Setelah itu turnamen berlanjut ke SEA Games Kamboja pada 8-16 Mei 2023 serta Piala Sudirman yang akan berlangsung 14-21 Mei 2023. Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Rionny Mainaky mematok target juara di tiga kejuaraan tersebut. 

Pihaknya optimistis Merah Putih dapat meraih hasil bagus di ketiga turnamen tersebut meski rentang waktunya begitu mepet. PBSI mengaku sudah menyusun komposisi pemain sedemikian rupa agar tidak terjadi bentrok dalam turnamen. “Kalau kami punya target juara. Itu kan gelar selamanya. Itu yang dipahami sama pemain kita,” ujar Rionny dalam keterangannya, dikutip Kamis 13 April 2023. 

Rionny selalu menanamkan pada pemain agar mengejar gelar juara di setiap turnamen. Menurut dia, para pemain muda yang bermain di BAC berpotensi menjadi yang terbaik, demikian halnya kontingen di turnamen lain. Saat ini para atlet yang akan dikirim turnamen-turnamen itu sudah kembali dari rangkaian tur Eropa.

Pihaknya mengakui sejumlah atlet masih mengalami kelelahan usai berkompetisi dan perjalanan jauh. Namun dia memastikan program latihan tetap berjalan sesuai rencana. “Persiapan cukup ketat karena kita punya waktu sempit, memang cukup lelah. Besok akan kumpul kembali dan start mulai latihan, termasuk pemain yang diandalkan di Dubai yang baru saja pulang,” ucap Rionny.