Penelitian: Pekerjaan Rumah Bisa Jadi Sarana Lepas Stres
Sains

Pekerjaan Rumah Bisa Jadi Sarana Lepas Stres, Berikut Faktanya

  • Penelitian menunjukkan bahwa melakukan pekerjaan rumah sehari-hari bisa menjadi cara terbaik untuk melepas stres. Jenis pekerjaan yang paling populer untuk menghilangkan stres adalah menyiram tanaman dan mencuci pakaian.
Sains
Rumpi Rahayu

Rumpi Rahayu

Author

JAKARTA - Stres adalah hal yang lumrah dirasakan banyak orang. Stres normal terjadi sebagai reaksi alami tubuh terhadap situasi yang menantang dan mengancam. Meski begitu, penting untuk dapat mengelola stres dengan baik. 

Dikutip dari Daily Mail pada Senin, 9 Oktober 2023, penelitian menunjukkan bahwa melakukan pekerjaan rumah sehari-hari bisa menjadi cara terbaik untuk melepas stres. Jenis pekerjaan yang paling populer untuk menghilangkan stres adalah menyiram tanaman dan mencuci pakaian.

Survei yang dilakukan pada 2 ribu orang menunjukkan bahwa 25% peserta mengatakan menyedot debu adalah hal yang paling menenangkan, sementara 18% peserta mengatakan mengutak-atik kap mobil bermanfaat untuk meredakan stres mereka.

Sekitar 31% peserta mengatakan mereka menganggap memotong tanaman herbal bisa menenangkan dan jumlah yang sama mengatakan mereka suka menyiram tanaman, sementara 28% benar-benar menikmati waktu mencuci.

Hasil lain cukup mengejutkan karena ternyata 6% peserta survei mengatakan mereka bisa bersantai dengan merakit lemari berlaci seperti produk ikea.

Yang paling tidak mengherankan adalah aktivitas membuat secangkir teh atau kopi yang disebut hampir 49% peserta bisa meredakan stres. 

Sekitar 91% setuju bahwa ketenangan dapat ditemukan dalam aktivitas sehari-hari, dan 56% percaya bahwa pekerjaan biasa bisa lebih membuat rileks dibandingkan metode tradisional seperti meditasi. 

Rata-rata, warga Inggris memiliki sepuluh momen relaksasi dalam sehari. Namun uang (58%), pekerjaan (37%), keluarga (34%) dan kesehatan (25%) adalah bidang kehidupan yang paling banyak menyebabkan stres.

Psikolog Dr Lisa Dorn mengomentari tentang temuan ini: 'Sangat menarik untuk melihat betapa banyak tugas yang paling sederhana, yang tampaknya biasa-biasa saja dalam hidup, ternyata menenangkan.'

Dia mengatakan pekerjaan sehari-hari bisa melepaskan endorfin yang terkait dengan 'pusat kesenangan' di otak.

Dr Dorn menambahkan: 'Meningkatkan kadar endorfin secara teratur juga dapat meningkatkan suasana hati Anda dan menangkal kecemasan dan stres.'