bandara banggai.png
Transportasi dan Logistik

Pembangunan Selesai, Bandara Baru Sulawesi Segera Beroperasi

  • Pembangunan bandara ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam memperluas infrastruktur dan meningkatkan konektivitas transportasi udara di daerah tersebut.

Transportasi dan Logistik

Muhammad Imam Hatami

JAKARTA - Pembangunan Bandara Banggai Laut yang terletak di Kabupaten Banggai Laut, Sulawesi Tengah yang telah rampung akan segera diresmikan oleh Presiden Jokowi. 

Kepala Bagian Kerja Sama Internasional, Humas, dan Umum Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub, Khusnu   mengungkapkan bahwa Bandara Banggai Laut merupakan salah satu langkah penting dalam pembangunan infrastruktur di Pulau Sulawesi, yang diharapkan akan meningkatkan mobilitas dan konektivitas di wilayah kabupaten Banggai. 

"Kabar baik bagi masyarakat di Kabupaten Banggai Laut bahwa Bandara Banggai Laut segera diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia (Jokowi)," terang khusnu  Senin, 25 Maret 2024.

Menurut Khusnu, Bandara Banggai Laut akan diresmikan bersamaan dengan beberapa bandara lainnya di Pulau Sulawesi, seperti Bandara Taman Bung Karno, Bandara Bolaang Mongondow, dan Bandara Pohuwato. 

Peresmian tersebut direncanakan akan dilakukan secara serentak di Bandara Mutiara Sis Al-Jufri di Palu.

Pembangunan Bandara Banggai Laut telah dimulai sejak tahun 2019 dan dijadwalkan akan mulai beroperasi pada triwulan ketiga tahun 2024. 

Bandara ini digadang akan menjadi pusat konektivitas vital bagi pengembangan ekonomi, pariwisata, dan pertumbuhan wilayah. 

Saat ini, landasan pacu bandara masih dalam tahap awal pembangunan, dengan landasan pacu berukuran 1.200 x 30 meter hanya dapat didarati oleh pesawat Grand Caravan atau ATR72 Terbatas.

Namun rencananya pembangunan tahap selanjutnya akan dilakukan pengembangan sehingga landasan pacu dapat didarati oleh pesawat berjenis ATR72.

Terminal bandara seluas 1.400 meter persegi diproyeksikan mampu menampung hingga 39.000 penumpang per tahun, untuk memberikan layanan yang nyaman dan efisien bagi pengguna jasa transportasi udara khususnya bagi warga Banggai Laut dan sekitarnya.

Kehadiran Bandara Banggai Laut diharapkan akan membawa manfaat besar bagi pembangunan infrastruktur dan konektivitas di seluruh Indonesia, serta memberikan peluang baru bagi pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di Sulawesi Tengah. 

Pemerintah terus berusaha untuk meningkatkan aksesibilitas dan kesejahteraan masyarakat di berbagai daerah, termasuk daerah terpencil seperti Banggai Laut.

Dengan diresmikannya Bandara Banggai Laut, diharapkan akan terjadi lonjakan aktivitas ekonomi dan pariwisata di Sulawesi Tengah, serta membuka peluang investasi baru bagi pengembangan wilayah tersebut.