<p>Manajemen Taksi Blue Bird milik PT Blue Bird Tbk. (BIRD) / Bluebirdgroup.com</p>
Pasar Modal

Pengendali Taksi, Purnomo Prawiro Kembali Borong Saham Blue Bird Senilai Rp5,93 Miliar

  • JAKARTA – Pemilik emiten transportasi PT Blue Bird Tbk (BIRD), Purnomo Prawiro melakukan akumulasi pembelian saham BIRD sebanyak 3.735.200 lembar. Nilai transak

Pasar Modal

Yosi Winosa

JAKARTA – Pemilik emiten transportasi PT Blue Bird Tbk (BIRD), Purnomo Prawiro melakukan akumulasi pembelian saham BIRD sebanyak 3.735.200 lembar. Nilai transaksinya mencapai Rp5,93 miliar.

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) tanggal 28 November 2021, Purnomo Prawiro yang juga tercatat sebagai pemegang saham pengendali Blue Bird melaukan transaksi pembelian saham tersebut pada 23 dan 25 November 2021.
Pada 23 November, ia membeli 575.200 lembar saham BIRD dengan harga Rp1.600 per lembar saham. Nilai pembelian saham pada saat itu sekitar Rp920,32 juta.

Selang satu hari, Purnomo Prawiro kembali melakukan akumulasi pembelian saham sebanyak delapan kali di rentang harga Rp1.565 – Rp1.600 per lembar. Nilai pembelian saham tersebut sebesar Rp5,01 miliar.

Dengan begitu, nilai transaksi pembelian saham Purnomo Prawiro pada dua hari itu sebesar Rp5,93 miliar. Adapun jumlah kepemilikan sahamnya bertambah dari 280.919.100 lembar atau setara 10,227% menjadi 284.654.300 atau setara 101,377%.

Sebelumnya diberitakan emiten ini tengah melakukan transformasi bisnis. Perusahan membangun layanan multi-product berupa ekosistem moda transportasi untuk mendukung konsep mobility as a service.

Penerapan pilar multi-product berkaitan dengan usaha BIRD memperkuat bisnis non taksi berupa penyewaan kendaraan untuk personal maupun korporat, penyewaan bus, hingga layanan Bluebird Kirim. Bisnis non taksi BIRD dinilai mengalami pemulihan yang cukup kuat di tengah masa pandemi.