Pertama di Jawa Barat, Al-Azhar Islamic Boarding School Hadir di Podomoro Park Bandung
Bergabungnya Yayasan Pesantren Islam Al-Azhar dengan konsep Islamic boarding school pertama di Jawa Barat ini, kian melengkapi fasilitas premium yang sudah ada sebelumnya di Podomoro Park Bandung.
Industri
JAKARTA – Yayasan Pesantren Islam Al-Azhar dan PT Pesona Mitra Kembar Mas (PMKM), cucu perusahaan PT Agung Podomoro Land Tbk menandatangani perjanjian pengikat jual beli (PPJB). Al-Azhar akan menghadirkan islamic boarding school di kawasan Podomoro Park Bandung.
Direktur Pesona Mitra Kembar Mas Agung Wirajaya mengatakan, ergabungnya Yayasan Pesantren Islam Al-Azhar dengan konsep Islamic boarding school pertama di Jawa Barat ini, kian melengkapi fasilitas premium yang sudah ada sebelumnya.
Selain itu, kata Agung, ,kehadiran fasilitas lengkap di kawasan Podomoro Park Bandung juga semakin meningkatkan kepercayaan konsumen bahwa apa yang dijanjikan di awal saat mulai dipasarkan, secara bertahap dapat direalisasikan dengan sempurna.
- 11 Bank Biayai Proyek Tol Serang-Panimbang Rp6 Triliun
- PTPP Hingga Mei 2021 Raih Kontrak Baru Rp6,7 Triliun
- Rilis Rapid Fire, MNC Studios Milik Hary Tanoe Gandeng Pengembang Game Korea
““Di sinilah Al-Azhar dengan yayasannya hadir untuk melengkapi keselarasan hidup. Dari developer, kami menyediakan lingkungan. Dari Al-Azhar memberikan penekanan pada nilai agama dan spiritual. Hal itu akan memberikan kesehatan rohani bagi para penghuni Podomoro Park Bandung,” tutur Agung Wirajaya, dikutip dari keterangan resmi, Jumat, 28 Mei 2021.
Seremonial penandatanganan PPJB antara Podomoro Park Bandung dengan PT Al-Azhar Sarana Propertindo dilakukan oleh Noer Indradjadja dan Agung Wirajaya selaku Direktur PT Pesona Mitra Kembar Mas. Kemudian, PT Al-Azhar Sarana Propertindo diwakili oleh Hengky Budiharto sebagai Direktur.
Selain Al-Azhar Islamic Boarding School, pada 12 hektare (ha) area komersial di Podomoro Park Bandung akan hadir pula Primaya Hospital sebagai fasilitas kesehatan. Selain itu, ada Living Plaza sebagai fasilitas penunjang seluruh kebutuhan para penghuni Podomoro Park dan masyarakat Bandung pada umumnya.
Podomoro Park Bandung merupakan kawasan hunian sehat selaras dengan alam yang dibangun di atas lahan seluas lebih dari 130 ha. Mengusung konsep harmony with nature, dengan 50% dari luas lahan didedikasikan khusus untuk area terbuka hijau, taman serta pepohonan yang rindang.
Untuk menyelaraskan hunian dengan konsep alam, Podomoro Park Bandung akan menghadirkan sebuah danau indah sepanjang 1 kilometer (km) membentang di tengah kawasan yang akan menjadi center of attraction bagi para penghuni.
Fasilitas premium super lengkap seperti jogging track, bikeline dan premium club house yang di dalamnya terdapat kolam renang, pusat kebugaran, executive meeting lounge, private cinema, arena bowling pribadi dan permainan meja seperti football table dan bilyar juga dihadirkan di Podomoro Park Bandung. Kelengkapan sistem keamanan yang beroperasi 24 jam, one gate access, serta kamera CCTV di seluruh kawasan akan menjadikan Podomoro Park Bandung hunian yang aman bagi para penghuninya.
Dengan konsep yang luar biasa, lokasi yang strategis, dan fasilitas premium yang lengkap menjadikan Podomoro Park Bandung kawasan hunian yang nyaman dan tepat untuk kesehatan jasmani dan rohani, menyajikan kehidupan selaras dengan alam sebagai hunian yang aman untuk ditinggali dan dapat meningkatkan kualitas hidup keluarga anda.
Sejak diluncurkan pada 2018, hampir 1.000 unit rumah di Podomoro Park Bandung sudah terjual dan sudah mulai diserahterimakan secara bertahap pada awal Mei 2021. Ke depannya, APL juga berharap agar kemitraan Podomoro Park Bandung dengan Yayasan Pesantren Islam Al-Azhar nbisa berlanjut ke proyek-proyek Agung Podomoro lainnya. (LRD)