Pertamina Datangkan Pebalap Bo Bendsneyder ke MotoGP 2022 di Mandalika
- Pertamina Mandalika SAG Team menghadirkan pebalap asal Belanda, Bo Bendsneyder untuk mengikuti MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika.
Nasional
JAKARTA - Pertamina Mandalika SAG Team menghadirkan pebalap andalan yaitu Bo Bendsneyder untuk mengikuti MotoGP 2022 yang digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fajriyah Usman mengatakan keikutsertaan Bendsneyder pada MotoGP 2022 merupakan bukti dukungan Pertamina dalam memajukan motosport untuk bersaing lebih tinggi di level internasional.
"Selain dukungan pada arena balap, kami juga mendukung Pertamina Mandalika SAG Team, karena merupakan Tim MotoGP Indonesia yang berlaga dalam ajang balap MotoGP khususnya kelas MOTO 2 (Two) pada musim 2021," ujarnya dalam keterangan resmi dikutip Minggu, 21 November 2021.
- Menhub Targetkan Bandara Mentawai Senilai Rp547 Miliar Beroperasi Agustus 2022
- Bidik Pasar Premium, LG Luncurkan Monitor untuk Bekerja Sekaligus Main Game
- Perdagangan Indonesia Ungguli Malaysia, Ekspor Nonmigas Meroket 200 Persen
Dia menjelaskan bahwa Bo Bendsneyder adalah pebalap asal Belanda yang berdarah Indonesia. Pada Maret tahun depan, dia akan bersaing dengan pebalap Jack Miller, Brad Binder, Fabio Di Giannantonio, Remy Gardner, Raúl Fernández, dan Darryn Binder.
Sejak 2017, Bendsneyder dalam debut pertama kalinya masuk dalam tim Redbull KTM Ajo Team dan berhasil naik podium 2 kali dalam balapan di Inggris dan Malaysia.
Di tahun yang sama, dia menyelesaikan balap motor di Czech Republic dengan posisi ke-4 dan mengakhiri musim balap tersebut di posisi ke-15.
Setahun berikutnya, dia naik kelas ke Moto 2 di dalam tim Tech 3 dan finish sebagai pembalap terbaik di posisi 14 di Thailand.
Kemudian dia bergabung di tim MPS dengan finish terbaik di posisi ke-13 di Balap Grand Prix Of The Americas dan mengakhiri musim balap tersebut di posisi 26.
Tahun lalu, masih di tim yang sama juga berhasil finish di posisi terbaiknya posisi ke-8 di Valencia. Kali ini, Bendsneyder mengakhiri musim tersebut di posisi ke-23.
Baru-baru ini, Pertamina mendatangkan Bendsneyder ke Lombok untuk menonton balapan WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika.
Fajriyah mengatakan, kehadiran pebalap andalan Indonesia di kelas MotoGP tersebut akan memberikan semangat dan dukungan bagi pebalap Indonesia selama WSBK 2021.
"Kehadiran Bo juga untuk menyaksikan event balap Internasional di Pertamina Mandalika Street Circuit dan memberikan semangat menang bagi para pembalap motor internasional. Bo akan bersaing dengan pembalap lainnya di moment MOTO Grand Prix (MOTO GP) pada Maret 2022," katanya.
Fajriyah menambahkan, Pertamina juga telah memberikan dukungan kepada para atlet motorsport Indonesia lainnya seperti pembalap F1 Rio Haryanto, pembalap F2 Sean Gelael, Tim Pertamax Motorsport dan tim Moto2 Pertamina Mandalika SAG Racing team.
“Partisipasi Pertamina dalam gelaran internasional ini sejalan dengan aspirasi dan visi perusahaan Go Global menjadi Global Energy di tahun 2024," ungkapnya.*