Perusahaan Futuready Insurtech Resmi Tutup Operasinya di Indonesia
Korporasi

Perusahaan Futuready Insurtech Resmi Tutup Operasinya di Indonesia

  • PT Futuready Insurance Broker atau biasa disebut FIB, merupakan salah satu perusahaan rintisan (startup) asuransi yang berbasis digital teknologi.
Korporasi
Distika Safara Setianda

Distika Safara Setianda

Author

JAKARTA - Hadirnya industri keuangan digital (FinTech) di Indonesia tak lama disusul kehadiran Insurance Technology (InsurTech). Pada dasarnya, InsurTech mengubah industri asuransi melalui inovasi berbasis teknologi digital. Pemangku InsurTech terdiri dari lembaga jasa keuangan dan pihak lain di sektor jasa keuangan yang berbentuk badan hukum berupa perseroan terbatas atau koperasi.

Di Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah mengeluarkan Peraturan OJK Nomor 13/POJK.02/2018 mengenai Inovasi Keuangan Digital pada Sektor Jasa Keuangan sebagai ketentuan yang memayungi pengawasan serta pengaturan industri keuangan digital (FinTech).

PT Futuready Insurance Broker atau biasa disebut FIB, merupakan salah satu perusahaan rintisan (startup) asuransi yang berbasis digital teknologi. Perusahaan pialang ini menyediakan layanan seperti asuransi mobil, asuransi motor, asuransi perjalanan, dan asuransi jiwa berjangka.

Namun secara mengejutkan, melalui laman website resmi PT Futuready Insurance Broker yang diakses pada Kamis, 7 Juli 2023 tertulis perusahaan broker asuransi ini resmi ditutup. Belum ada alasan yang jelas mengenai penutupan perusahaan berbasis InsurTech tersebut.

“Mohon maaf kami, PT. Futuready Insurance Broker (FIB), sedang dalam proses penghentian kegiatan usaha sesuai ketentuan yang berlaku di OJK. Dari kami semua di FIB, terima kasih banyak telah mempercayai kami selama ini. Adalah hal yang menyenangkan telah menyediakan produk asuransi bagi Anda secara online sejak 2016.”

Sempat Kolaborasi dengan MNC

Kerja sama PT Futuready Insurance Broker terakhir dengan PT MNC Asuransi Indonesia (MNC Insurance) dan menggandeng dompet digital (DANA). Kerja sama tersebut menghadirkan asuransi gadget yang di jembatani oleh PT Futuready Insurance.

Perusahaan ini didirikan sejak tahun 2016, artinya sudah 7 tahun beroperasi. Dilansir melalui Keputusan Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor izin usaha KEP-518/NB.1/2015, PT Futuready Insurance Broker telah mengantongi izin usaha di bidang pialang asuransi. Pemberian izin usaha perusahaan tersebut mulai berlaku sejak ditetapkannya Keputusan Dewan Komisioner peerusahaan terkait.

PT Futuready Insurance Broker adalah anak perusahaan dari AEGON, yang mana salah satu penyedia asuransi jiwa, pensiun, serta manajemen aset terkemuka dunia yang berbasis di Den Haag, Belanda. AEGON memiliki jaringan bisnis di lebih dari dua puluh pasar di Eropa, Amerika, dan Asia dengan total jutaan pelanggan seluruh dunia.