PGN Subholding Gas Pertamina Terus Upayakan Jaga Kinerja Positif ke Depan / Dok. PGN
Nasional

PGN Siap Capai Efisiensi Energi dengan Dorong Penggunaan Gas Bumi

  • PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) menyadari konsumsi energi terus meningkat, hal ini membuat PGN berkomitmen untuk mendorong penggunaan gas bumi di dalam negeri sekaligus untuk mendongkrak efisiensi energi.

Nasional

Debrinata Rizky

JAKARTA – PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) menyadari konsumsi energi terus meningkat, hal ini membuat PGN berkomitmen untuk mendorong penggunaan gas bumi di dalam negeri sekaligus untuk mendongkrak efisiensi energi.

Komisaris Utama PGN, Arcandra Tahar memaparkan adanya penggunaan gas bumi pada 650 ribu sambungan rumah tangga di sepanjang 2021. Maka perlu strategi dalam mendorong penggunaan gas ini.

"Efisiensi energi mencapai Rp1,78 triliun adalah komitmen kami dalam mendorong peningkatan pembangunan infrastruktur pipa gas bumi, sehingga efisiensi dapat juga dinikmati lebih banyak UMKM, komersial, dan industri, khususnya di Sumatera, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur,” ujar Arcandra Tahar dalam pertemuan dengan Media di Jakarta pada Kamis, 18 Agustus 2022.

Pembangunan jaringan gas (Jargas) menjadi salah satu strategi yang ditempuh PGN untuk mendongkrak pemanfaatan gas bumi pada rumah tangga dengan skema investasi internal jargas Gaskita.

Harapanya program ini dapat mendorong penggunaan gas bumi menggantikan LPG sehingga beban impor diharapkan dapat semakin ringan dan memperbaiki defisit nerasa migas.

Arcandra menambahkan PGN juga menggenjot program RDMP kilang RU V Balikpapan sebagai Proyek Stretegis Nasional, dalam upaya mendongkrak efisiensi energi.

Hingga saat ini, program RDMP kilang RU V Balikpapan sedang membangun pipa gas Senipah ke Kilang tersebut dengan panjang mencapai 78 Km dengan kapasitas alir 125 MMSCFD. Pembangunan proyek ini sudah dimulai sejak April 2022.