Platform Audio Noice Milik Erick Thohir Disuntik Gojek dan Alpha JWC Ventures
- Platform audio, Noice mengumumkan pendanaan dari Alpha JWC Ventures dan Go-Ventures, perusahaan modal ventura milik Gojek. Pemodal lain
Fintech
JAKARTA – Platform audio, Noice mengumumkan pendanaan dari Alpha JWC Ventures dan Go-Ventures, perusahaan modal ventura milik Gojek.
Pemodal lainnya yang juga tergabung dalam pendanaan ini antaralain Kinesys Group, Kenangan Fund, dan sebagainya.
“Investasi baru ini akan difokuskan pada tiga area,” kata CEO Noice, Rado Ardian dalam keterangan resmi, Senin 6 September 2021.
- Menilik Strategi BNI Mengerek Profitabilitas dengan Membidik Segmen Risiko Rendah
- Miliki Cost of Fund dan Risiko Tinggi, BNI Enggan Jadi Bank Digital
- Bukit Asam Garap PLTS di Lahan Bekas Tambang
Pertama, pengembangan teknologi, khususnya untuk pembangunan fitur terbaru audio langsung yang diharapkan bisa segera rilis. Kedua, lebih banyak pengembangan konten orisinil, dengan menggaet bakat-bakat dari berbagai daerah.
“Selain itu, kami menggabungkan fitur baru untuk memperluas distribusi konten, mengatur pembuatan konten dan alat monetisasi dan meningkatkan engagement komunitas,” sambung Rado.
Menyambung Rado, Partner di Alpha JWC Ventures, Eko Kurniadi mengungkapkan, perusahaan telah melihat pertumbuhan luar biasa dalam platform all-in-one Noice. “Perluasan dukungan ekosistem strategis membuat kami yakin Noce akan memenangkan pasar lokal.”
Di sisi lain, para investor melihat konsumsi konten digital terus tumbuh di Indonesia. Tetapi, masih ada kesenjangan yang signifikan di vertikal konten audio, terutama untuk konten hyper-local.
“Semakin banyak orang yang bekerja, belajar dan dihibur di rumah, permintaan akan konten berkualitas meningkat. NOICE berada di posisi yang tepat untuk mengatasi kebutuhan yang tidak terpenuhi ini, menjadi perusahaan platform audio terkemuka,” kata Aditya Kumar, SVP of Investments, Go-Ventures.
Sebaagi informasi, anak usaha PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) milik Erick Thohir ini mencatatkan rekor baru yakni streaming mencapai 1 miliar menit. Bahkan, jumlah pengguna Noice meningkat 114% dalam setahun terakhir.