Desain The Gramercy produk rumah by Alam Sutera (ASRI).
Properti

Properti Mewah Alam Sutera (ASRI) Ini Hasilkan Cuan Marketing Sales Rp300 Miliar

  • Properti rumah mewah Alam Sutera (ASRI) yang diberi nama The Gramercy itu dijual mulai dari harga Rp16 miliar hingga Rp28 miliar per unit.
Properti
Alvin Pasza Bagaskara

Alvin Pasza Bagaskara

Author

JAKARTA – Emiten properti PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) berhasil membukukan marketing sales senilai Rp300 miliar dari produk rumah mewah yang diberi nama The Gramercy. 

Investor Relations ASRI Tassa Remisha mengatakan The Gramercy yang baru saja diresmikan Alam Sutera pada 1 November 2023 lalu, dijual dengan banderol mulai dari Rp16 miliar hingga Rp28 miliar per unit. 

“The Gramercy yang kami luncurkan di November 2023 hingga saat ini mendapat respons sangat baik, kami sudah membukukan marketing sales hampir Rp300 miliar dari (proyek tersebut)," ungkapnya dalam Public Expose Live 2023 yang disiarkan secara virtual oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa, 28 November 2023.

Tassa menjelaskan The Gramercy berlokasi di Alam Sutera dengan luas mencapai 7,5 hektare. Ia juga mengungkapkan peluncuran properti rumah mewah ASRI itu diselaraskan dengan peningkatan minat terhadap rumah di kalangan segmen kelas atas dalam beberapa waktu terakhir.

Kala wabah COVID-19 melanda, ASRI berhasil menjual seluruh unit proyek klaster Sutera Winona dengan rentang harga Rp4 miliar antara Rp10 miliar. Alhasil, perseroan berhasil membukukan marketing sales sebesar Rp1,2 triliun.

“Melihat hasil tersebut, kami menganalisa segmen kelas atas cukup resilience dan strong. Berbekal dari pengalaman ini kami meluncurkan The Gramercy," terangnya ketika menjelaskan alasan ASRI gemar meluncurkan properti mewah.

Kinerja ASRI Kuartal III-2023

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan Alam Sutera untuk pemaparan Public Expose Live 2023, perusahaan properti dengan kode emiten ASRI ini berhasil membukukan marketing sales sebesar Rp1,5 triliun hingga September 2023 atau 48,4% dari target tahun ini.

Adapun proyek-proyek yang berkontribusi terhadap marketing sales tersebut antara lain The Gramercy dan Cluster Nykka yang berlokasi di Alam Sutera township, Cluster Basanta dan Cluster Helios yang berlokasi di Suvarna Sutera, dan penjualan kavling komersial.

Dari sisi keuangan, ASRI berhasil membukukan total pendapatan sebesar Rp2,48 triliun pada kuartal III-2023. Adapun komponen pendapatan terbanyak berasal dari penjualan sektor real estate sebesar Rp1,92 triliun atau sebesar 77,3% dari total penjualan. 

Selain itu, ASRI juga mencatat laba bruto pada kuartal III-2023 sebesar Rp1,33 triliun dengan marjin laba bruto sebesar 53,5%. Lalu dari segi EBITDA selama 12 bulan terakhir berada di angka Rp2,18 triliun.

Asal tahu saja, EBITDA tersebut mengalami peningkatan sebesar 16,6% secara tahunan. Alhasil, perseroan berhasil mencatatkan laba komprehensif periode berjalan sebesar Rp212,1 miliar pada kuartal III-2023 dengan net profit margin di 8,5%. 

Sebagai informasi, hingga September 2023, perseroan telah meluncurkan empat proyek baru yaitu Escala yang berlokasi di Alam Sutera township dan Cluster Basanta, Cluster Meranti tahap 2, dan Ruko Evergreen yang berlokasi di Suvarna Sutera. Dengan demikian, pada tahun ini ASRI telah meluncurkan 5 proyek properti termasuk The Gramercy yang berlokasi di Alam Sutera township.