Proyek Plaza Seremoni IKN Habiskan Dana Rp381,7 Miliar
- Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono mengatakan Plaza Seremoni akan digunakan untuk menerima para tamu undangan perayaan HUT ke-79 RI.
Nasional
JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Plaza Seremoni Sumbu Kebangsaan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara pada Rabu, 14 Agustus 2024. Proyek yang dibangun sejak 2020 hingga Desember 2023 ini menelan anggaran hingga Rp381,7 miliar.
Melansir dari setkab.go.id, proyek seluas 9,45 hektare ini dilengkapi dengan banyak fasilitas yang ramah akan lingkungan meliputi jalur pesepeda, share street, vision center, amfiteater, galeri UMKM, dan forest trail.
“Saya berharap kehadiran Sumbu Kebangsaan yang dilandasi filosofi keluhuran hubungan Tuhan, manusia dan ala mini akan menjadikan Ibu Kota Negara sebagai kota yang harmonis, nyaman dan aman,” ucap Jokowi pada Rabu 14 Agustus 2024.
Setelah diresmikan, Plaza Seremoni dapat digunakan masyarakat untuk berbagai aktivitas sebagaimana fungsinya sebagai area publik terbuka.
Terima Tamu Undangan
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono mengatakan Plaza Seremoni akan digunakan untuk menerima para tamu undangan perayaan HUT ke-79 RI. “Plaza Seremoni nantinya dapat menampung tamu-tamu undangan pada upacara HUT ke-79 RI,” terang Basuki.
Sebagai informasi, Plaza Seremoni digarap oleh perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Brantas Abipraya. Dalam laman resminya, Direktur Operasi II Brantas Abipraya, Purnomo mengatakan pembangunan Plaza Seremoni terbagi menjadi dua tahap dan beberapa zona pembangunan.
Menurut Purnomo, Sumbu Kebangsaan ini secara imajiner akan menghubungkan Istana Presiden hingga Mangrove Ecopark melalui serial ruang terbuka, mulai dari Plaza Seremoni, Bukit Bendera, Plaza Bhinneka, Science and Tech Park, Plaza Adi Budaya, Plaza Pertunjukan hingga Plaza Demokrasi.
Dalam proyek ini, Brantas Abipraya bertanggung jawab atas Penataan Sumbu Kebangsaan Tahap I dan Tahap II. Penataan Sumbu Kebangsaan Tahap I terbagi menjadi beberapa zona yaitu Zona 1 yang meliputi Wetland bagian Utara dan Gedung Visitor Center.
Baca Juga: Gemerlap HUT RI di IKN dan Absennya Sense of Crisis
Lalu Zona 2 terdiri dari Ceremonial Lawn, Gedung Retail dan Galeri, Plaza Timur, Plaza Barat, dan Bangunan Toilet dan Servis. Selanjutnya, Zona 3 yang meliputi Central Promenade, Forest Walk, Forest Trail, Mini Ampitheater, dan Wetland bagian Selatan. Kemudian, Zona 4 dan Zona 5 terdiri dari Shared Street.
Adapun lingkup pekerjaannya meliputi perencanaan, persiapan dan pematangan lahan, pekerjaan lanskap di beberapa zona. Lalu, pekerjaan drainase, jalan, dan gedung visitor center, gedung ritel, dan toilet.
Sedangkan untuk pembangunan Sumbu Kebangsaan Tahap II, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang konstruksi ini melakukan pelaksanaan pekerjaan Plaza Bhinneka A, Plaza Bhinneka B, Plaza Bhinneka C, Streetscape Plaza Bhinneka, Plaza Legislatif, Streetscape Plaza Legislatif, Plaza Yudikatif, Streetscape Plaza Yudikatif, dan Sistem Persampahan, serta pelaksanaan pekerjaan Sistem Proteksi Kebakaran KIPP.
Tahun ini, Brantas Abipraya menargetkan Sumbu Kebangsaan Tahap II akan selesai tahun ini. “Brantas Abipraya akan terus fokus dan berkontribusi penuh, bekerja lebih keras dan cerdas lagi untuk infrastruktur nasional,” tutup Purnomo.