PT Trimuda Nusantara Citra Gelar Penambahan Modal
- JAKARTA - PT Trimuda Nusantara Citra Tbk menginformasikan bahwa pihaknya akan menggelar rencana penambahan modal, dengan memberikan hak memesan terlebih dahulu
Industri
JAKARTA - PT Trimuda Nusantara Citra Tbk menginformasikan bahwa pihaknya akan menggelar rencana penambahan modal, dengan memberikan hak memesan terlebih dahulu (PMHMETD) I. Penerbitan saham baru sebanyak 800 juta saham, dengan nilai Rp 100 ribu per saham.
Nantinya saham baru tersebut akan diterbitkan dari portepel Perseroan, dan akan dicatatkan di Bursa Efek Indonesia. Saham baru akan memiliki hak yang sama dalam segala hal dengan saham Perseroan lainnya termasuk hak atas dividen.
Jika saham baru yang ditawarkan dalam PMHMETD I tidak sepenuhnya diambil bagian, atau dibeli oleh para pemegang Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD). Maka sisanya akan dialokasikan kepada pemegang saham lainnya.
- Ingin Wisata dengan Keluarga? Cimory Dairyland Jadi Pilihan Menarik
- Volta Anak Usaha NFCX dan SiCepat Bangun Pabrik Kendaraan Listrik Pertama di Indonesia
- Cucu Usaha Emtek Berencana Suntik Rp248 Miliar untuk Genggam 17 Persen Saham RANS Entertainment
Berdasarkan jumlah HMETD yang telah dilaksanakan oleh masing-masing pemegang saham, apabila setelah alokasi tersebut masih terdapat sisa saham yang ditawarkan.
Nantinya, PT Kolaborasi Usaha Indonesia (KUI) sebagai pembeli akan mengambil sisa saham yang tidak diambil bagian oleh pemegang saham lainnya. Saham tersebutbakan diatur dalam Conditional Standby Purchaser Agreement yang akan ditandatangani oleh para pemegang saham.
KUI sebagai pembeli siaga dalam PMHMETD I, kepemilikan saham dari pemegang saham utama, perseroan lainnya setelah PMHMETD I akan terdilusi. Sehingga, setelah pelaksanaan PMHMETD I, KUI akan memiliki lembar saham yang mewakili lebih dari 50 persen dari modal perseroan.
Dengan itu, KUI berkomitmen untuk melakukan kewajiban penawaran tender wajib, kepada para pemegang saham perseroan sesuai dengan ketentuan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 9/POJK.04/2018 tentang Pengambilalihan Perusahaan Terbuka.
Adapun modal dasar Rp 284 juta, dan modal ditempatkan dan disetor Rp 284.4 juta. Nantinya komposisi pemegang saham Streetcorner Ecommerce Limited sebagai pemilik 284.340 saham dengan nilai nominal sebesar Rp284.3 miliar atau 99,979 persen saham dalam KUI.