Dito Ariotedjo (kiri) dilantik sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga di Istana Negara, Jakarta, Senin 3 April 2023.
Nasional

Putra Eks Bos Antam Didapuk jadi Menpora

  • Presiden Joko Widodo resmi menunjuk Ariobimo Nandito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).

Nasional

Chrisna Chanis Cara

JAKARTA—Presiden Joko Widodo resmi menunjuk Ariobimo Nandito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Lelaki yang akrab disapa Dito Ariotedjo itu menggantikan Zainudin Amali yang mundur setelah terpilih sebagai Wakil Ketua Umum PSSI. Dengan usianya yang baru 33 tahun, Dito menjadi menteri termuda di kabinet Jokowi. 

Pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta, Senin 3 April 2023. Penunjukan Dito sebagai Menpora iberdasarkan Keppres Nomor 26/P/2023 tentang Pengangkatan Menpora Kabinet Indonesia Maju. “Bersedia,” ujar Dito saat ditanya Jokowi soal kesiapannya menjadi Menpora dan diambil sumpah sesuai agama. 

Sebelum menjabat Menpora, Dito telah aktif di pemerintahan dengan menjadi tim ahli Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. Dito sendiri merupakan putra dari pasangan Arie Prabowo Ariotedjo dan Arti Laksmigati Ariotedjo. Arie Prabowo pernah menjabat Direktur Utama PT Aneka Tambang Tbk atau Antam pada 2017 hingga 2019.

Bidang kepemudaan dan olahraga bisa dibilang bukan hal baru bagi lelaki kelahiran Jakarta, 25 September 1990. Dito pernah menjadi Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) periode 2016-2021. Kader muda Golkar itu juga pernah memegang posisi strategis di organisasi keolahragaan.  

Tahun 2018, Dito ditunjuk menjadi pemimpin kontingen Indonesia di Olimpiade Remaja Argentina pada 2018. Dito juga mengembangkan bisnis di bidang olahraga. Bersama Raffi Ahmad dan sejumlah kolega lain, Dito mendirikan RANS Prestige Sportstainment. Perusahaan ini yang membawahi Rans Nusantara FC (klub sepak bola) dan Rans PIK (klub basket). Dito sendiri menjadi Chairman RANS PIK.