Queen-Of-Tears-1B2.jpeg
Hiburan

Queen of Tears dan Physical: 100 Sukses Puncaki Daftar TV Non-Inggris Netflix

  • "Queen of Tears" berhasil menarik perhatian dengan mencatatkan 4,6 juta penonton, sementara "Physical: 100" berhasil mengumpulkan 4,2 juta penonton selama periode penayangan dari tanggal 25 hingga 31 Maret 2024.
Hiburan
Rumpi Rahayu

Rumpi Rahayu

Author

JAKARTA - Netflix mengumumkan bahwa dua program asal Korea Selatan telah berhasil menduduki posisi teratas dalam peringkat mingguan chart TV non-Inggris mereka. 

Pada hari Rabu, 3 April 2024, dalam sebuah pernyataan dari platform streaming global tersebut, dikonfirmasi bahwa drama romantis TvN berjudul "Queen of Tears" dan acara kompetisi realitas "Physical: 100 Season 2 - Underground" mengambil posisi nomor satu dan dua secara berurutan dalam daftar tersebut.

"Queen of Tears" berhasil menarik perhatian dengan mencatatkan 4,6 juta penonton, sementara "Physical: 100" berhasil mengumpulkan 4,2 juta penonton selama periode penayangan dari tanggal 25 hingga 31 Maret 2024.

Queen of Tears

Sebelumnya, TV Good Data Corporation menempatkan Queen of Tears ke posisi 1 dalam daftar mingguan dramanya. Drama ini disebutnya menghasilkan buzz (kepopuleran) paling banyak. 

Drama “Queen of Tears" tidak hanya berada di puncak daftar drama paling populer, tetapi para aktor dan aktris yang membintangi drama ini juga masuk ke dalam daftar bintang drama paling populer, dengan Kim Soo-hyun berada di posisi 1 dan Kim Ji-won di posisi 2.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Drama Korea Terbaik

Drama "Queen of Tears" mengisahkan tentang pasangan menikah yang berjuang mengatasi serangkaian krisis pernikahan mereka, dengan Kim Ji-won dan Kim Soo-hyun sebagai bintang utamanya.

Kisah mereka dimulai ketika Baek Hyeon U (Kim Soo Hyun) resmi menikah dengan seorang gadis kaya raya bernama Hong Hae In (Kim Ji Won). Selama mengarungi bahtera rumah tangga, hubungan mereka semakin pelik.

keduanya ditantang untuk benar-benar memperlihatkan rasa benci tapi cinta dalam rumah tangga yang mereka bangun. Penonton pun ikut diajak mengeksplorasi rumitnya cinta dan dunia penuh intrik dari kaum kelas atas dan korporat.

Physical: 100

Serial Physical: 100

Sementara itu, "Physical: 100" merupakan seri kompetisi realitas orisinal Netflix yang menampilkan 100 peserta yang berada dalam kondisi fisik prima, bersaing dalam serangkaian "misi" ketat untuk meraih gelar juara. 

Selain mendapatkan kehormatan, pemenang juga berkesempatan memenangkan hadiah uang tunai sebesar 300 juta won (setara dengan US$222,419). 

Sebelumnya, musim pertama acara ini yang ditayangkan dari 24 Januari hingga 21 Februari tahun 2023 dengan cepat menjadi seri realitas yang paling disukai di Netflix, mendominasi 10 besar acara TV non-Inggris global dengan waktu tonton 192,63 juta jam selama enam minggu.

Musim kedua yang terdiri atas sembilan bagian ini membawa sekelompok peserta dari segala usia, gender, dan latar belakang ke tambang bawah tanah yang luas untuk kompetisi seperti turnamen. Sekitar 30 persen dari peserta adalah mantan perwakilan dan perwakilan olahraga nasional.

Keduanya, "Queen of Tears" dan "Physical: 100," mempertahankan popularitasnya di platform dengan rilis dua episode terakhir pada hari Selasa.