Rekrutmen Bersama BUMN
Nasional

Rekrutmen Bersama BUMN Masih Berlangsung, Simak Kisi-Kisinya

  • Bagi anda yang belum mengikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD) BUMN, masih tersisa dua hari lagi untuk mempelajari soal-soal yang nantinya akan diujikan. Oleh karena itu, simak contoh soal TKD yang bisa Anda pelajari.
Nasional
Desi Kurnia Damayanti

Desi Kurnia Damayanti

Author

JAKARTA - Rekrutmen Bersama BUMN 2022 masih terus berlanjut ke tahap selanjutnya. Saat ini tengah diadakannya ujian Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan Core Values. Tahap ini sudah dimulai dari tanggal 19-24 Mei 2022.

Tes TKD merupakan tes yang akan mengukur kemampuan dasar yang meliputi tes verbal, numerik, dan gambar. Sedangkan ujian core values merupakan nilai-nilai utama Sumber Daya Manusia (SDM) BUMN yang menjadi identitas yang nantinya akan diterapkan dalam bekerja. Jumlah soal yang tersedia meliputi 100 soal TKD dan 54 soal Core Value BUMN.

Bagi Anda yang belum mengikuti tes tersebut, masih tersisa dua hari lagi untuk mempelajari soal-soal yang nantinya akan diujikan. Oleh karena itu, simak contoh soal TKD yang bisa Anda pelajari.

Contoh soal TKD

1. Kisi-kisi =.... 

A. Alat menangkap ikan 

B. Alat hitung 

C. Tabel 

D. Terali 

E. Pola kerja 

2. Penerus >< .... 

A. Pewaris 

B. Kader 

C. Titisan 

D. Penemu 

E. Perintis 

3. Pemerintah : Perpu = .... 

A. Buruh :Demokrasi 

B. Makan :Kenyang 

C. MPR : UU 

D. Hakim : Jaksa 

E. Menteri : Kepres 

4. Mana yang tidak masuk kelompoknya? 

A. Perseteruan 

B. Pertengkaran 

C. Pertikaian 

D. Penyelarasan 

E. Persaingan 

5. Dengan 4 liter bensin sebuah mobil dapat menempuh jarak 32 km. Jika jarak yang akan ditempuh 56 km, berapa liter bensin yang diperlukan? 

A. 5 liter 

B. 6 liter 

C. 7 liter 

D. 8 liter 

E. 9 liter 

6. Jika x = 1/60 dan y = 60% maka ... 

a. x >y 

b. x y 8. 1, 5, 11, 19, 29, ..., 55, ....

A. 39 dan 69 

B. 41 dan 71 

C. 35 dan 65 

D. 39 dan 65 

E. 40 dan 71

Demikian contoh soal yang bisa dipelajari. Untuk informasi lebih lanjut seputar Program Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Anda bisa mengakses situs resmi Kementerian BUMN di laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/. Selain itu Anda juga bisa mencari informasi program ini melalui Forum Human Capital Indonesia (FHCI) lewat media sosial seperti Instagram, Twitter, dan Facebook.