Pengelola rumah sakit Grha Kedoya, PT Kedoya Adyaraya Tbk akan IPO di pasar modal / Dok. RS Grha Kedoya
Korporasi

Resmi! Omni Hospitals (SAME) Milik Grup Emtek Borong 18 Persen Saham RSGK

  • PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME) milik Grup Emtek melakukan pembelian 167,34 juta saham pengelola RS Grha Kedoya.

Korporasi

Drean Muhyil Ihsan

JAKARTA – Emiten rumah sakit milik Grup Emtek, PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME), mengumumkan telah melakukan pembelian 167,34 juta saham pengelola RS Grha Kedoya, PT Kedoya Adyaraya Tbk (RSGK) senilai Rp287,82 miliar.

SAME yang merupakan pengelola Omni Hospitals mengaku telah mengakuisisi 18% atau setara 167,34 juta saham RSGK pada harga Rp1.720 per lembar. Dengan begitu, SAME telah mengeluarkan dana sekitar Rp287,82 miliar dalam aksi korporasi tersebut.

“Transaksi dilakukan pada 9 September 2021 dengan tujuan investasi jangka panjang serta status kepemilikan saham secara langsung,” tulis pengumuman tersebut pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin, 13 September 2021.

Dengan adanya transaksi tersebut, kepemilikan saham Sarana Meditama Metropolitan di Kedoya Adyaraya menjadi 18,49% atau setara 171.851.000 lembar saham. Sedangkan sebelumnya, SAME mengempit 4.511.000 saham RSGK atau sekitar 0,49%.

Beberapa waktu lalu, Sarana Meditama Metropolitan mengumumkan rencananya untuk mengakuisisi mayoritas saham RS Grha Kedoya dengan melakukan pembelian 66% saham RSGK. Namun, manajemen Kedoya Adyaraya mengaku belum mengetahui atau mendapatkan informasi tersebut.

“Belum ada informasi lanjutan yang diterima ataupun diketahui lebih lanjut terkait dengan kelanjutan rencana ini,” tulis manajemen Kedoya Adyaraya.

Seperti diketahui, RSGK baru saja merampungkan proses penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) pada 2 – 6 September 2021. Perseroan resmi tercatat di BEI pada 8 September 2021.

Berdasarkan pengumuman PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), perseroan menawarkan 185,94 juta lembar saham dengan nilai nominal Rp200 per dengan harga pelaksanaan Rp1.720 per lembar. Sehingga, perolehan dana IPO yang diperoleh RSGK sebesar Rp319,82 miliar.