Tutuka Adji Dirjen Migas.png
Nasional

RI Bakal Lelang 6 Blok Migas Lagi pada 2023

  • Setelah mengumumkan pemenang lelang wilayah kerja (WK) migas di Jabung Tengah dan Wilayah Kerja Paus. Pemerintah berencana melelang enam wilayah kerja (WK) minyak dan gas bumi (migas) pada 2023.

Nasional

Debrinata Rizky

JAKARTA - Setelah mengumumkan pemenang lelang wilayah kerja (WK) migas di Jabung Tengah dan Wilayah Kerja Paus. Pemerintah berencana melelang enam wilayah kerja (WK) minyak dan gas bumi (migas) pada 2023.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas (Migas) Kementerian ESDM Tutuka Ariadji mengatakan, enam WK itu yakni Seuramoe, Berkah, Arwana, Akia, Serpang, dan Melati.

Menurutnya, Pemerintah terus mendorong kegiatan eksplorasi dan eksploitasi minyak dan gas bumi sebagai bentuk upaya untuk terus menjaga ketahanan energi nasional. 

"Saat ini pemerintah sedang menyiapkan enam wilayah kerja yang berpotensi untuk dapat ditawarkan pada 2023," ujar Tutuka dalam konferensi pers, Rabu, 28 Desember 2022.

Ditambahkan, studi dalam rangka mencari potensi minyak dan gas bumi di Indonesia terus dilakukan untuk kemudian dapat dilakukan penawaran wilayah kerja migas melalui lelang kepada investor.  

Tutuka menambahkan pemerintah berkeyakinan bahwa RI masih memiliki potensi migas yang melimpah untuk mendukung kebutuhan energi.

Sepanjang 2022, pemerintah telah diteken lima kontrak kerja sama hasil lelang WK yaitu Agung I, Agung II, North Ketapang, Bertak Pijar Puyuh dan Bawean.

Hingga saat ini Kementerian ESDM, juga tengah menyiapkan penandatangan lima kontrak kerja sama yang merupakan hasil lelang WK 2022. Empat WK masih dalam proses penawaran lelang. Sebanyak empat WK itu yakni Sangkar, Bunga, Peri Mahakam, dan BOSE.

Adapun WK tersebut yaitu WK Sangkar, Bunga dan Peri Mahakam yang ditawarkan melalui penawaran lelang langsung hingga 6 Januari 2023. Sementara WK Bose ditawarkan melalui lelang reguler hingga 22 Maret 2023.