Salut, Dua Menteri Jokowi Masuk Dalam Daftar Tokoh Muslim Berpengaruh Dunia
- Nama dua menteri kabinet Jokowi, Sri Mulyani dan Erick Thohir tercatat sebagai bagian dari 500 tokoh muslim paling berpengaruh di dunia.Sepak terjang kedua ment
Nasional
JAKARTA - Nama dua menteri kabinet Jokowi, Sri Mulyani dan Erick Thohir tercatat sebagai bagian dari 500 tokoh muslim paling berpengaruh di dunia.
Sepak terjang kedua menteri tersebut sebelum dan setelah tercatat sebagai bagian dari Kabinet pemerintahan Jokowi menjadikan mereka didapuk sebagai orang muslim yang berpengaruh di bidang ekonomi dan bisnis.
Lewat tulisan yang dipublikasikan oleh The Royal Islamic Strategic Studies Center, Erick dinilai sebagai menteri, pebinis, serta sejumlah aktivitas lainnya telah memberikan banyak kontribusi bagi lingkungannya.
Dalam tulisannya, Menteri BUMN itu tertulis bahwa Erick Thohir adalah sosok pebisnis dan politisi asal Indonesia yang kini mengabdi sebagai Menteri BUMN dan anggota International Olympic Committee (IOC, Komite Olimpiade Dunia). Dia mendirikan Mahaka Group, konglomerasi yang fokus pada olahraga dan media hiburan, cetak, radio, dan televisi.
Tak hanya itu, dalam laporan juga tertulis bahwa iprah Erick yang memiliki sejumlah klub sepak bola nasional dan internasional juga dipotret sebagai bagian dari pengaruhnya yang signinfikan di dunia bisnis.
"Dia juga memiliki sendiri dan berpartner dalam kepemilikan sejumlah klub sepak bola dan bola basket internasional. Dia juga merupakan Presiden asosiasi bola basket Asia Tenggara (Seaba)," tulis laporan itu.
Sedangkan Sri Mulyani dideskripsikan sebagai satu dari sedikit pembuat kebijakan di Indonesia yang memiliki sepak terjang di kancah Internasional. Ia juga tercatat sebagai Direktur Bank Dunia sejak 2010 hingga 2016 lalu.
Kiprah Sri Mulyani sebagai Bendahara Negara juga diapresiasi oleh The Royal Islamic Strategic Studies Center.
"Selama menjabat sebagai Menteri Keuangan, Ekonomi terbesar di Asia tenggara (Indonesia) menjadi salah satu dari 20 Negara dengan perekonomian paling maju di dunia dan Negara dengan pertumbuhan ekonomi tertinggi di wilayahnya," tulis laporan tersebut.
Selain Erick Thorin dan Sri Mulyani, sejumlah tokoh penting Indonesia lainnya juga tercatat sebagai Muslim Berpengaruh. Sebut saja Presiden Joko Widodo yang menempato posisi sebagai orang muslim paling berpengaruh di dunia urutan ke-13.
Selain itu, ada pula sejumlah Tokoh organisasi Muslim Terbesar di Indonesia seperti Syeikh Yahya Cholil Staquf, Habib Luthfi bin Yahya, Din Samsuddin, Prabowo Subianto, serta Wapres Ma'ruf Amin.
Di ranah internasional, nama pesepakbola Mohamad Salah dari Mesir, Sultan Hassanal Bolkiah dari Brunei dan Pangeran Al Waleed Bin Talal Al Saud dari Arab Saudi juga ikut muncul.