Satlantas Jepara Mulai Berlakukan Uji Praktik C Terbaru
- Satlantas Polres Jepara telah memberlalukan ujian praktik SIM C terbaru dengan lintasan berbentuk huruf S, pada Senin 7 Agustus 2023.
Nasional
JAKARTA - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Jepara Jawa Tengah mulai mensosialisikan dan memberlalukan ujian praktik surat ijin mengemudi SIM C terbaru dengan lintasan berbentuk huruf S, Selasa, 8 Agustus 2023.
Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan melalui Kasat Lantas Polres Jepara AKP R Ade Triken Deayomi menjelaskan, acara ini bertujuan untuk memperkenalkan materi ujian praktik SIM yang baru berlaku kepada lapisan masyarakat.
Menurutnya, lintasan uji praktik SIM C terbaru dengan bentuk huruf S tidak terlalu sulit seperti rintangan sebelumnya yang menggunakan model zig-zag.
- 5 Solusi Anti Grusa-grusu untuk Orang yang Mudah Stres dan Cemas
- 3 Kesalahan Umum Orang Tua Saat Memberi Makan Balita
- Salah Kaprah Pengelolaan Koperasi Sekolah
Ia menambahkan ujian SIM terbaru berbentuk huruf S itu memiliki panjang lintasan 35 meter, dengan lebar 2,5 kali lebar kendaraan. Sedangkan, uji pengereman, panjang lintasan sepanjang 20 meter dan jarak antarpatok menjadi 2,5 meter.
Kata dia dalam laman resmi, perubahan uji praktik SIM C ini diimplementasikan berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh pimpinan POLRI, termasuk studi perbandingan dengan negara-negara tetangga.
Pihaknya juga menambahkan, meskipun terdapat perubahan dalam materi ujian praktik SIM C dan dianggap lebih mudah, tetapi tetap dipastikan ujian ini akan mengedepankan keselamatan pengendara umum.
Sementara itu, AKP Ade Triken menambahkan, bahwa ujian praktik sim C dengan materi terbaru tersebu telah dimulai Satlantas Jepara per 7 Agustus 2023.
Diketahui sosialisasi yang dilakukan Satlantas Jepata juga dihadiri oleh para pelajar, terutama yang belum memiliki SIM. Melalui acara ini, mereka dapat memahami materi ujian baru agar nantinya dapat memenuhi persyaratan dan mengikuti ujian praktik ketika hendak membuat SIM.
Menanggapi uji praktik SIM C terbaru, salah seorang peserta sosialisasi yang masih duduk dibangku SMK, Muhammad Haidar Ali menyatakan, bahwa materi yang diujikan jauh lebih mudah dibandingkan yang sebelumnya.
- Mau Tarung MMA, Elon Musk Akui Mark Zuckerberg Unggul dalam Hal Ini Dari Dirinya
- BPS Catat Ekspor Komoditas Terkontraksi pada Kuartal II-2023
- Kisah Pinjol Ilegal Makan Korban yang Bukan Peminjam
“Ujian praktik SIM yang baru lebih mudah berhasil, karena materi yang diterapkan lebih sederhana dan tanpa pola lintasan zig-zag dan angka delapan,” ujarnya dikutip dari Humas Polri.
Sebelumnya ujian praktik SIM C menggunakan pola zigzag dan angka 8 yang sulit untuk dilalui ketika pelaksanaan ujian praktik.
“Kalau kemarin dalam bentuk angka 8, sekarang kita bentuk dalam bentuk sirkuit huruf S,” ujar Kepala Korlantas Polri, Irjen Firman Shantyabudi dalam keterangannya, dikutip Selasa, 8 Agustus 2023.
Metode baru ujian praktik SIM C ini memang mengubah beberapa prosedur dan teknis lapangan. Pasalnya, lintasan yang semula hanya selebar 1,5 kali dari kendaraan kini berubah menjadi 2 kali.