Penemuan gelombang radio cepat/FRB yang menjadi misteri karena menghasilkan gelombang ledakan terus menerus sejak pertama kali ditemukan.
Dunia

Sekelompok Peneliti Temukan Ledakan Gelombang Radio Misterius di Luar Angkasa

  • Penemuan ledakan gelombang radio yang muncul berulang kali dari suatu lokasi yang berjarak tiga juta tahun cahaya dari Bumi.

Dunia

Fadel Surur

BEIJING - Kelompok astronom baru-baru ini menemukan ledakan gelombang radio yang muncul berulang kali dari suatu lokasi yang berjarak tiga juta tahun cahaya dari Bumi.

Penemuan ini dirilis dalam penelitian yang dipublikasikan melalui Nature pada hari Rabu, 8 Juni 2022, seperti dikutip dari CNN. Penelitian ini dilakukan oleh sekelompok peneliti internasional dari National Astronomical Observatories dari Akademi Ilmu Pengetahuan China.

Gelombang FRB 190520 yang ditemukan kali ini dilaporkan berlangsung selama milidetik dengan gelombang kecil setiap habis ledakan.  

Obyek ini pertama kali terdeteksi saat meluncurkan gelombang ledakan radio pada 20 Mei 2019 lalu. Namun setelah melakukan observasi lebih lanjut, para peneliti menemukan bahwa obyek ini mengeluarkan gelombang ledakan radio secara terus menerus dan berulang.

Dari penelitian mengenai FRB yang pernah diadakan sebelumnya, hanya 5% dari ratusan penemuan yang muncul berulang kali.

Ini menjadi misteri bagi para peneliti mengenai fakta bahwa gelombang itu masih terus berlanjut sampai sekarang. 

Meskipun lokasinya berhasil ditemukan, pada sebuah galaksi padat yang berjarak tiga juta tahun cahaya, para peneliti masih belum menemukan penyebab gelombang itu masih ada.