<p>Proyek apartemen milik PT PP Properti Tbk. / Facebook @PTPPPropertiTbk</p>
Industri

Selamat! PTPP Sabet Dua Penghargaan Bergengsi di Ajang BUMN 2020

  • JAKARTA-Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Karya PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. (PTPP) sabet dua penghargaan sekaligus dalam ajang Anugerah BUMN 2020. Emiten konstruksi plat merah ini dinilai memiliki strategi pertumbuhan maupun strategi aliansi terbaik. Dikutip dari keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin, 13 Juli 2020, perusahaan bersandi saham PTPP ini berhasil meraih penghargaan […]

Industri

wahyudatun nisa

JAKARTA-Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Karya PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. (PTPP) sabet dua penghargaan sekaligus dalam ajang Anugerah BUMN 2020. Emiten konstruksi plat merah ini dinilai memiliki strategi pertumbuhan maupun strategi aliansi terbaik.

Dikutip dari keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin, 13 Juli 2020, perusahaan bersandi saham PTPP ini berhasil meraih penghargaan dalam dua kategori yaitu “Strategi Pertumbuhan Terbaik I” dan “Aliansi Strategis Nasional dan Global Terbaik II”.

Direktur Utama PTPP Novel Arsyad mengatakan penghargaan yang diterima perseroan dalam ajang yang diselenggarakan Majalah BUMN Track ini merupakan apresiasi atas kerja keras dari seluruh insan dalam perusahaan.

“Kami berharap dengan menerima penghargaan Anugerah BUMN 2020 ini, dapat memotivasi perseroan untuk dapat menumbuhkan strategi-strategi perusahaan yang lebih baik dan inovatif di tahun-tahun mendatang,” kata Novel dalam keterangan resmi.

Tahun 2020 ini, menjadi pagelaran kesembilan yang telah dilakukan ajang Anugerah BUMN dengan mengusung tema BUMN sebagai lokomotif perekonomian nasional dalam persaingan global. Kriteria penilaian difokuskan pada kinerja korporasi BUMN dan anak perusahaan BUMN sepanjang 2019.

Sekertaris Perusahaan PTPP Yuyus Juarsa menyampaikan proses penilaian Anugerah BUMN 2020 yang pada tahap awal diikuti oleh 131 perusahaan maupun entitas anak BUMN dan mengerucut menjadi 107 perusahaan yang lolos dalam tahap wawancara dan presentasi.

“Para Dewan Juri yang diketuai oleh Dr. Tanri Abeng dan beranggotakan beragam profesi menjadikan ajang ini memiliki bobot dan integritas yang teruji, professional transparan dan berdaya saing,” ungkap Yuyus.

Dalam penjelasannya, hasil penilaian tersebut dibagi atas tiga kategori pemenang meliputi BUMN Non Tbk, Anak Perusahaan BUMN Non Tbk, dan perusahaan BUMN Tbk. Dalan ketegori itu, perseroan masuk dalam kategori perusahaan BUMN Tbk dan berhasil memenangkan dua penghargaan sekaligus.

“Anugerah BUMN 2020 kembali diselenggarakan untuk mengapresiasi konstribusi BUMN yang telah menunjukkan kinerja unggul dan mampu bersaing di tingkat nasional maupun global,” kata dia.

Kinerja Perseroan

Di sisi kinerja, hingga akhir Mei 2020 kemarin, PTPP mencatat perolehan kontrak baru sebesar Rp7,5 triliun. Pencapaian kontrak baru perusahaan bersandi saham PTPP ini terpaut sebesar Rp4 triliun dari perolehannya pada Januari-Mei 2019 yang mencapai Rp11,4 triliun.

Tahun Ini, emiten konstruksi ini menargetkan pencapaian kontrak baru sebesar Rp40,36 triliun. Namun, setelah melakukan kajian stress test terhadap dampak pandemi COVID-19, perseroan mengoreksi target tersebut menjadi Rp23,57 triliun.

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PTPP Agus Purbianto mengatakan pencapaian kontrak baru tersebut mendorong PTPP menjadi emiten BUMN Karya dengan perolehan tertinggi dibandingkan dengan perusahaan konstruksi lainnya.