Pelabuhan Belawan
Transportasi dan Logistik

Semester Pertama 2023, Total Keberangkatan Penumpang di Pelabuhan Utama Meningkat

  • Terjadi penurunan total keberangkatan pada kuartal pertama (Januari-Maret). Namun naik secara signifikan pada kuartal kedua (April-Juni).

Transportasi dan Logistik

Bintang Surya Laksana

JAKARTA - Total penumpang pelayaran dalam negeri di sejumlah Pelabuhan Utama mengalami lonjakan signifikan dalam semester pertama 2023. Melansir dari data Badan Pusat Statistik (BPS) yang dirilis pada 1 Agustus 2023, yang dimaksud pelabuhan utama adalah pelabuhan Belawan, Tanjung Priok, Tanjung Perak, Balikpapan, dan Makassar.

Tercatat, total keberangkatan selama semester pertama 2023 pada pelabuhan-pelabuhan utama mencapai 888.651 orang. Terjadi penurunan total keberangkatan pada kuartal pertama (Januari-Maret). Namun naik secara signifikan pada kuartal kedua (April-Juni). Pada bulan Januari, tercatat sebanyak 128.449 orang melakukan keberangkatan dari pelabuhan-pelabuhan utama. Pada Februari, angka tersebut mengalami penurunan cukup signifikan sebanyak 27.740 orang menjadi 100.709 orang. Pada bulan Maret, terjadi sedikit peningkatan sebanyak 2.080 orang menjadi 102.789 orang. 

Bulan April mengalami peningkatan signifikan dengan peningkatan total keberangkatan sebanyak 45.566 orang menjadi 148.355 orang. Menuju bulan Mei, terjadi kembali peningkatan total keberangkatan sebanyak 43.120 orang menjadi 191.475 orang. Pada bulan Juni, terjadi kembali peningkatan total keberangkatan penumpang sebanyak 25.399 orang menjadi 216.874 orang.

Dari total penumpang tersebut, Pelabuhan Tanjung Perak menyumbangkan penumpang terbanyak dalam satu semester sebesar 39,11 persen atau sebanyak 347.575 orang dalam semester pertama 2023. Di urutan kedua dengan jumlah total penumpang terbanyak adalah Pelabuhan Makassar dengan total penumpang keberangkatan sebanyak 212.448 orang. Di urutan ketiga adalah Pelabuhan Balikpapan 148.825 orang, urutan selanjutnya adalah Tanjung Priok yang mencatatkan total keberangkatan sebanyak 105.683 orang. Pelabuhan Belawan menjadi yang paling sedikit dengan 74.120 orang. 

Namun secara rata-rata, total penumpang dari kuartal pertama dan kuartal kedua mengalami peningkatan yang signifikan pada pelabuhan-pelabuhan utama tersebut. 

Pelabuhan Utama Balikpapan yang mengalami peningkatan total keberangkatan dari kuartal pertama dan kuartal kedua paling signifikan dari pelabuhan utama lainnya. Pelabuhan ini mencatatkan peningkatan 83,3 persen dengan mencatatkan peningkatan total keberangkatan sebanyak 43.761 orang.

Pelabuhan selanjutnya yang mengalami peningkatan total keberangkatan dari kuartal pertama dan kuartal kedua paling signifikan adalah Tanjung Perak. Pelabuhan ini mencatatkan peningkatan sebesar 78,74 persen dengan mencatatkan peningkatan total keberangkatan sebanyak 98.187 orang.