Sering Dikhawatirkan, Ternyata Ini Kelebihan Anak Laki-laki yang Tumbuh Tanpa Sosok Ayah
- Ia juga berpendapat bahwa siapa yang hilang dari kehidupan seorang anak tidak sepenting siapa yang ada di sana di sisi anak.
Gaya Hidup
JAKARTA - Banyaknya bacaan dan penelitian yang membahas tentang dampak buruk yang akan dirasakan anak ketika tumbuh tanpa sosok ayah bisa dengan mudah kita temukan.
Data-data hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa anak yang tumbuh tanpa sosok ayah cenderung lebih beresiko terlibat dalam masalah narkoba atau alkohol, akademis yang buruk, hingga kesulitan meraih kesuksesan.
Namun Psikoterapis asal Amerika, Sean Grover LCSW berpendapat lain. Kepada Psychology Today, ia menuliskan bahwa penelitian tentang dampak buruk ketiadaan ayah di sisi anak saat pertumbuhan tak selalu benar.
- Ditangkap di Montenegro, Ini Dakwaan Untuk Pencipta Stablecoin
- Permintaan Semen SMGR Diramal Membaik Menyusul Peningkatan Belanja Infrastruktur
- Kian Diminati, Jumlah Investor Kripto Hampir Sentuh 17 Juta Orang
- IHSG Ditutup Menguat di Saat Bursa Regional Keok, Sektor Teknologi jadi Jawara
Ia juga berpendapat bahwa siapa yang hilang dari kehidupan seorang anak tidak sepenting siapa yang ada di sana di sisi anak. Maksudnya, ia lebih menekankan bahwa kesejahteraan mental dan kehidupan anak lebih dipengaruhi oleh kualitas hubungan yang ia miliki dengan orang-orang sekitar alih-alih pada rasa kehilangan karena ditinggalkan.
Lebih lanjut, ia merangkum tiga kelebihan yang dimiliki pria yang dibesarkan tanpa ayah berdasarkan pengalamannya menangani klien-kliennya.
1. Pria yang dibesarkan tanpa ayah sama-sama sukses dalam hidup
Sejarah membuktikan bahwa banyak pria sukses yang dibesarkan oleh ibu tunggal. Sebut saja presiden George Washington hingga Presiden Obama. Selain itu, banyak tokoh penting lain, inovator, atlet Olimpiade hingga musisi yang dibesarkan oleh ibu tunggal dan tetap bisa meraih kesuksesan.
2. Pria yang tumbuh tanpa ayah bisa menjadi orang tua yang luar biasa
Sean mengatakan banyak dari kliennya yang tumbuh tanpa ayah bisa menjadi sosok ayah yang sempurna bagi putra-putri mereka.
Klien-klien Sean ini menganggap tanggung jawab mereka sebagai ayah adalah kesempatan untuk menjadi sosok ayah sempurna yang tidak pernah mereka miliki. Motivasi mereka untuk memberikan yang terbaik untuk anak juga begitu kuat dan mereka memiliki kesadaran penuh untuk menyembuhkan luka masa kecil mereka yang menyakitkan.
Sean juga melihat kegigihan dan ketabahan yang mengesankan dari sosok pria-pria ini.
3. Pria yang dibesarkan oleh ibu tunggal seringkali lebih sensitif secara emosional
Sean mengatakan bahwa selama 22 tahun pengalamannya menangani beragam jenis masalah klien, pria dan remaja laki-laki yang dibesarkan oleh ibu tunggal seringkali lebih peka terhadap perasaan dan kebutuhan orang lain.
Selain itu mereka juga lebih berhati-hati dalam menjalin hubungan dengan wanita.
Nah berikut tadi adalah artikel mengenai kelebihan anak laki-laki yang tumbuh tanpa sosok ayah. Semoga bermanfaat!