<p>Transformasi OCTO Mobile CIMB Niaga (Sumber: Facebook CIMB Niaga)</p>
Nasional & Dunia

Setelah Transformasi, OCTO Mobile Permudah Nasabah Berinvestasi

  • JAKARTA—Kemudahan dalam bertransaksi melalui digital terus diupayakan penyedia layanan perbankan selama masa pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) memberikan kemudahan bagi nasabah dalam berinvestasi melalui aplikasi digital banking OCTO Mobile. Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan, melalui OCTO Mobile nasabah dapat memilih instrumen investasi sesuai dengan […]

Nasional & Dunia
Khoirul Anam

Khoirul Anam

Author

JAKARTA—Kemudahan dalam bertransaksi melalui digital terus diupayakan penyedia layanan perbankan selama masa pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) memberikan kemudahan bagi nasabah dalam berinvestasi melalui aplikasi digital banking OCTO Mobile.

Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan, melalui OCTO Mobile nasabah dapat memilih instrumen investasi sesuai dengan profil risiko masing-masing, baik berupa reksa dana maupun deposito berjangka.

“Investasi tidak sesulit yang dibayangkan. Sekarang cukup dari smartphone di genggaman tangan, nasabah bisa membuka rekening reksa dana untuk pertama kalinya. Nilainya pun tidak harus besar. Dengan menyisihkan sebagian uang jajan atau kopi, nasabah sudah bisa menjadi investor reksa dana,” kata Lani di Jakarta, Senin, 18 Mei 2020.

Lani mengungkapkan, saat ini hanya CIMB Niaga yang memiliki layanan pembukaan rekening reksa dana melalui aplikasi tanpa perlu datang ke kantor cabang.

Nasabah dapat langsung membuat single investor identification (SID) dengan memilih menu daftar dan investasi. Setelah itu, nasabah memilih opsi reksa dana kemudian melengkapi profil risiko dan rekening akan diproses. Setelah terverifikasi, SID akan diterbitkan dan nasabah dapat bertransaksi reksa dana mulai dari pembelian (subscription), penjualan kembali (redemption), dan pengalihan (switching).

Sebagai agen penjual efek reksa dana, CIMB Niaga menyediakan beragam pilihan produk reksa dana yang dikelola oleh manajer investasi yang telah mendapat izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Adapun produk reksa dana yang disediakan melalui OCTO Mobile mencakup reksa dana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap,  reksa dana campuran, dan reksa dana saham.

“Dengan kemudahan tersebut, kami berharap nasabah dapat memaksimalkan pengembangan dananya sesuai tujuan investasi untuk kebutuhan di masa yang akan datang. Bagi nasabah yang belum memiliki OCTO Mobile dapat mengunduh aplikasinya di App Store, Play Store, dan AppGallery sehingga dapat berinvestasi dari rumah,” kata Lani.

OCTO Mobile merupakan transformasi dari aplikasi Go Mobile milik CIMB Niaga. Layanan ini pertama kali diperkenalkan pada 2012 yang kemudian diperbarui menjadi The New Go Mobile pada tahun 2017 dan kini bertransformasi menjadi aplikasi digital banking Octo Mobile di tahun 2020.

Secara terpisah, Lani menegaskan bahwa melalui OCTO Mobile, nasabah dapat melakukan berbagai aktivitas perbankan yang dulu hanya dapat dilakukan di kantor cabang. Nasabah sudah bisa berinvestasi membuka rekening reksa dana dan membayar berbagai transaksi dengan empat pilihan sumber dana, yaitu rekening ponsel, tabungan, kartu kredit, dan Poin Xtra melalui smartphone di genggaman tangan.

“Hal ini semakin melengkapi fitur-fitur yang telah tersedia sebelumnya dan bisa menjadi solusi bagi nasabah untuk tetap produktif di tengah kondisi yang masih menantang terkait COVID-19, dan semuanya bisa dilakukan dari rumah,” kata dia.

Di samping itu, Lani menyarankan bagi nasabah yang baru memulai berinvestasi untuk mencoba investasi reguler produk CIMB Niaga Regular Investment Saving Plan (CRISP) mulai dari Rp100 ribu dengan jangka waktu mulai dari 6 bulan hingga 10 tahun. Sedangkan nasabah yang ingin memperoleh tambahan proteksi asuransi dapat memilih layanan CRISP Plus.

Selain reksa dana, nasabah dapat memilih berinvestasi pada tabungan deposito berjangka regular dan tabungan deposito berjangka syariah melalui OCTO Mobile. Disebutkan, jumlah dana yang diinvestasikan cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp5 juta dengan bunga atau indikasi bagi hasil menarik hingga 5,5% per tahun. Produk ini dapat menjadi alternatif untuk menyimpan sebagian dana tunjangan hari raya (THR) yang tidak digunakan karena penundaan mudik pada Lebaran tahun ini.

“Untuk nasabah yang tertarik berinvestasi di CIMB Niaga tetapi belum memiliki rekening CIMB Niaga, bisa membuka rekening pertama kali melalui OCTO Mobile. Seluruh verifikasi akan dilakukan di aplikasi sehingga nasabah tidak perlu lagi datang ke kantor cabang,” terang Lani.