<p>Pekerja berada diantara susunan semen di salah satu gudang distributor semen di Jalan Panjang Arteri Kelapa Dua Raya, Jakarta, Selasa, 1 Desember 2020. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>
Industri

Siam Cement Group Luncurkan Produk Baru untuk Konstruksi Ramah Lingkungan

  • PT Siam Cement Group (SCG) Indonesia melalui salah satu unit bisnisnya Cement-Building  Materials (CBM) meluncurkan dua produk, yaitu SCG Mortar dan SCG Beton Instan.

Industri

Aprilia Ciptaning

JAKARTA – PT Siam Cement Group (SCG) Indonesia melalui salah satu unit bisnisnya Cement-Building  Materials (CBM) meluncurkan dua produk, yaitu SCG Mortar dan SCG Beton Instan.

Marketing and Branding Manager SCG CBM Indonesia Sandy Fitransah mengungkapkan, produk tersebut bersifat ramah lingkungan yang mampu mencegah sisa bekas pemakaian yang kerap mengotori situs pembangunan.

“Sisa bahan bangunan dalam konstruksi kerap menjadi keluhan masyarakat, serta berpotensi mencemari lingkungan apabila tidak dimanfaatkan.” kata Sandy dalam keterangan tertulis, Kamis 23 September 2021.

Adapun produk SCG Mortar ini ditawarkan dalam dua jenis, yakni bata ringan SCG Smartblock. Formula dari keduanya berasal dari semen portland, pasir silika, dan zat aditif pilihan.

Menurutnya, tren hunian properti tahun ini dimoninasi oleh desain yang minimalis, baik eksterior maupun interior. Salah satu fitur bangunan dari tren hunian minimalis adalah manipulasi ruangan agar terlihat lega.

Untuk itu, lanjutnya, perlu didukung oleh pencahayaan alami. Namun, sebelum memasuki tahap desain rumah, perilaku masyarakat dalam memilih bahan baku bangunan mesti dicermati.

Sandy bilang, kompleksitas tersebut berujung pada kebutuhan bahan baku. Jika keliru dalam memilih bahan, konstruksi akan cepat rusak dan berpotensi menimbulkan kegagalan. “Oleh karena itu, kami menciptakan bahan baku kebutuhan masyarakat luas dengan kualitas dan harga yang terjangkau,” tambahnya.

Di tengah situasi pandemi, SCG meyakini saat ini adalah waktu yang tepat menghadirkan inovasi ini ke pasar. Kebutuhan proyek konstruksi terus tumbuh, mulai dari proyek infrastruktur nasional sampai pembangunan industri.