Siap-Siap! Kemenhub Bakal Tambah Kuota Mudik Gratis untuk Jalur Darat
- Direktur Angkutan Jalan Ditjen Perhubungan Jalan Kemenhub Suharto mengungkapkan, tengah menghitung tambahan kuota mudik gratis dari jalur darat untuk moda transportasi bus. Hal ini disebabkan karena animo masyarakat yang tinggi jelang mudik 2023.
Nasional
JAKARTA - Direktur Angkutan Jalan Ditjen Perhubungan Jalan Kemenhub Suharto mengungkapkan, tengah menghitung tambahan kuota mudik gratis dari jalur darat untuk moda transportasi bus. Hal ini disebabkan karena animo masyarakat yang tinggi jelang mudik 2023.
Suharto menambahkan meski untuk saat ini, kuota sudah penuh namun kemungkinan kuota akan ditambah juga besar. Hal ini mengingat pendaftaran mudik gratis menggunakan bus dan truk sedang dalam tahap verifikasi penumpang.
"Setelah kami lakukan verifikasi masih ada slot karena ada yang daftar tapi tidak melakukan verifikasi, maka saya anggap batal," kata Suharto saat media briefing di Kantor Kemenhub, akhir pekan.
- Penjualan Properti Moncer, Laba Bersih Summarecon (SMRA) Melesat 93 Persen pada 2022
- Lagu Resmi Piala Dunia U-20 Dirilis, Ada Weird Genius hingga Tiara Andini
- Viral Influencer Melahirkan Tanpa Memiliki Suami, Simak Mitos Seputar Anak Tanpa Ayah Menurut Ahli
Adapun Suharto melanjutkan tahun ini untuk kuota mudik gratis yang disiapkan di Ditjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan sebanyak 24.072 penumpang menggunakan 585 unit bus.
Untuk 459 bus digunakan saat arus mudik dengan kuota 18.528 penumpang dan 126 bus arus balik dengan kuota 5.544 penumpang. Selain itu disediakan juga 30 unit truk dengan kuota angkut 900 sepeda motor, dengan rincian masing-masing arus mudik dan balik sebanyak 15 truk berkapasitas 450 sepeda motor.