Ribuan mobil pribadi dan bus berisi pemudik antre menaiki kapal sehingga menimbulkan kemacetan sepanjang jalan menuju Pelabuhan Merak, Banten, Kamis 20 April 2023. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Infrastruktur

Simak Diskon Tarif Tol Berlaku Hari ini dalam Arus Balik 2024

  • Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) kembali memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen selama arus balik lebaran 2024 yang mulai diberlakukan pada hari ini Rabu, 17 April 2024.

Infrastruktur

Debrinata Rizky

JAKARTA - Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) kembali memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen selama arus balik lebaran 2024 yang mulai diberlakukan pada hari ini Rabu, 17 April 2024.

Melansir laman BPJT diskon tarif tol 20% diberikan kepada pengendara yang melakukan perjalanan atau transaksi pada periode arus balik mulai hari ini pukul 05.00 WIB hingga Jumat, 19 April 2024 pukul 05.00 WIB.

"Adapun dukungan pemberian potongan tarif tol sebesar 20 persen untuk semua golongan kendaraan pada 11 ruas Jalan Tol Trans Jawa," tulis laman BPJT Kementerian PUPR dilansir pada Rabu, 17 April 2024.

Selain itu terdapat potongan tarif tol sebesar 14%-35% pada ruas tol Krian-Legundi-Bunder untuk kendaraan non-golongan I. Golongan II dan III diberikan diskon sebesar 14%. Kemudian Golongan IV dan V diberikan potongan sebesar 35%.

Astra Infra

Astra Infra kembali mengimbau para pengguna jalan tol untuk memanfaatkan diskon tarif tol yang sudah disiapkan Astra Infra, yakni sebesar 20%, dimulai 17 April pukul 05.00 WIB sampai dengan 19 April pukul 05.00 WIB di tiga ruas tol Astra Infra, yaitu Tangerang–Merak, Cikopo–Palimanan, dan Jombang–Mojokerto.

Hutama Karya

PT Hutama Karya (Persero) atau HK juga telah menyampaikan akan memberikan potongan diskon tarif sebesar 20% di 3 ruas Jalan tol Trans Sumatra (JTTS).

Ketiga ruas yang dimaksud yaitu Tol Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung (Terpeka) (189 km), Tol Indralaya - Prabumulih (Indraprabu) (64,5 Km) dan Tol Pekanbaru - Dumai (131 Km).

Jasa Marga

Tak ketinggalan, PT Jasa Marga (Persero) Tbk akan kembali memberlakukan potongan tarif tol 20 persen untuk semua golongan kendaraan yang melintas di Jalan Tol Trans Jawa pada periode arus balik dari Semarang menuju Jakarta pada 17 April 2024 pukul 05.00 WIB hingga 19 April 2024 pukul 05.00 WIB.

Potongan tarif 20% akan diberlakukan bagi semua golongan kendaraan. Untuk perjalanan menerus tersebut, pengguna jalan akan melewati beberapa ruas jalan tol baik jalan tol Jasa Marga Group diantaranya Jakarta-Cikampek, Palimanan-Kanci, Batang-Semarang dan Semarang Seksi ABC serta jalan tol Non Jasa Marga Group di antaranya Cikampek-Palimanan, Kanci-Pejagan, Pejagan-Pemalang dan Pemalang-Batang.

Besaran potongan tarif tol 20% untuk perjalanan menerus arus balik dari Semarang menuju Jakarta sebagai berikut:

- Kendaraan Golongan I: Semula Rp421.500 menjadi Rp337.200, potongan tarif sebesar Rp84.300


- Kendaraan Golongan II dan III: Semula Rp649.500 menjadi Rp519.600, potongan tarif sebesar Rp129.900
- Kendaraan Golongan IV dan V: Semula Rp856.500 menjadi Rp685.200, potongan tarif sebesar Rp171.300