20220730_114524.jpg
Destinasi & Kuliner

Soto Kudus, Kuliner Berkuah Khas Kota Kretek

  • Soto Kudus merupakan salah satu kuliner yang wajib untuk dicoba ketika sedang singgah ataupun berwisata di Kota Kretek.
Destinasi & Kuliner
Khafidz Abdulah Budianto

Khafidz Abdulah Budianto

Author

JAKARTA - Soto Kudus merupakan salah satu kuliner yang wajib untuk dicoba ketika sedang singgah ataupun berwisata di Kota Kretek. Tidak hanya terkenal dengan jenang kudus dan industri hasil tembakaunya, Kudus juga dikenal melalui olahan sotonya yang khas ini. Soto Kudus memiliki ciri khasnya tersendiri sebagai cerminan dari wilayah soto ini berasal yang tidak dimiliki varian soto di daerah lainnya.

Soto Kudus dikatakan sebagai cerminan dari wilayah Kudus karena olahan kuliner ini menggunakan daging kerbau sebagai isian. Perlu diketahui jika masyarakat Kota Kudus sejak era masa walisongo memang sudah mengonsumsi daging kerbau sebagai alternatif pengganti daging sapi. 

Walisongo menganjurkan umat islam di wilayah Kudus untuk menyembelih kerbau sebagai pengganti dari sapi sebagai salah satu bentuk toleransi beragama kepada penduduk hindu. Tradisi ini kemudian terus berlanjut hingga masa sekarang dan turut mempengaruhi berbagai kuliner di kota ini. 

Kuliner Soto Kudus berbahan dasar kurang lebih hampir sama dengan soto pada umumnya. Soto ini menggunakan irisan daging kerbau yang dipotong dadu atau daging ayam yang disuwir sebagai isian. Isian tersebut kemudian disiram dengan kuah kaldu bening yang bercita rasa gurih manis. Pada bagian atasnya terdapat irisan kubis, daun bawang, dan bawang goreng sebagai penambah cita rasa.

Penyajian Soto Kudus juga cukup unik dan berbeda dengan bentuk penyajian soto lainnya. Jika pada varian soto lainnya disajikan dengan porsi yang cukup banyak ataupun bentuk penyajian yang dipisah antara kuah dan nasi, hal tersebut tidak ditemukan dalam Soto Kudus. Kuliner ini justru disajikan dalam sebuah mangkok yang terbilang cukup kecil. Selain itu antara nasi dan kuah soto tidak dipisah dan dimakan bersama dalam satu buah mangkok kecil tersebut.

Soto Kudus biasanya dihidangkan dengan berbagai aneka macam lauk pendamping yang tersedia di meja. Terdapat berbagai macam sate-satean seperti sate telur puyuh, sate jerohan dan lain sebagainya. Adapula perkedel, tempe goreng, kerupuk yang turut disediakan sebagai lauk pendamping ketika menikmati soto ini.

Rasa soto yang gurih manis akan semakin nikmat jika ketika makan diracik terlebih dahulu dengan menambahkan jeruk nipis, sambal, dan kecap manis yang selalu tersedia di atas meja. Paduan dari ketiga pelengkap tersebut akan menambah nikmat kudapan unik satu ini. 

Kuliner ini sangat mudah ditemui di Kota Kudus sebagai tempat makanan ini berasal. Sentra Kuliner Bojana yang berada di pusat Kota Kudus merupakan salah satu tempat yang cocok untuk berburu kuliner ini. Terdapat banyak warung yang menyediakan Soto Kudus. Adapun harga soto ini berkisar antara Rp10.000,00 hingga Rp25.000,00 tergantung pada warung yang menyediakan dan menjualnya.