PT Pertamina (Persero) mensponsori tim bola voli Polri, Jakarta Bhayangkara Presisi, untuk mengikuti ajang Asian Men's Volleyball  Championship (AVC) di Bahrain.
Nasional

Sponsori Jakarta Bhayangkara Presisi di AVC, Pertamina Berharap Bawa Nama Baik Perseroan di Kancah Internasional

  • Fadjar menuturkan, sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Pertamina berkomitmen untuk mendukung penuh tim Jakarta Bhayangkara Presisi sebagai satu-satunya perwakilan Indonesia untuk berlaga di kejuaraan tingkat Asia.

Nasional

Idham Nur Indrajaya

JAKARTA - Sebagai sponsor dari Jakarta Bhayangkara Presisi, tim bola voli putra Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang mewakili Asian Men's Volleyball Championship (AVC) di Bahrain, PT Pertamina (Persero) berharap tim dapat turut membawa nama baik perseroan di kancah internasional.

Hal itu disampaikan oleh VP Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso dalam acara pelepasan Jakarta Bhayangkara Presisi di Mutiara Auditorium PTIK, Jakarta, Kamis, 11 Mei 2023.

Dalam acara pelepasan tersebut, Fadjar hadir untuk mewakili Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati yang berhalangan untuk datang.

Fadjar menuturkan, sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Pertamina berkomitmen untuk mendukung penuh tim Jakarta Bhayangkara Presisi sebagai satu-satunya perwakilan Indonesia untuk berlaga di kejuaraan tingkat Asia.

Selain bisa membawa nama baik tim dan Indonesia, Pertamina juga berharap nama perseroan bisa turut terharumkan di skala internasional.

"Kami sebagai BUMN, mendukung atas upaya tim voli Jakarta Bhayangkara Presisi dalam upayanya mencari pengalaman di level internasional, dan kami juga berharap nama baik tim, kemudian nama baik Pertamina juga bisa ikut go international. Tentu kami sebagai sponsor mengharapkan tim Jakarta Bhayangkara Presisi bisa bermain maksimal, optimal, dan juga bisa berprestasi nantinya," kata Fadjar.

Mewakili Indonesia di ajang AVC 2023 di Bahrain, klub Jakarta Bhayangkara Presisi dilepas secara resmi oleh Inspektorat Pengawasan Umum Polri, pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI), dan PT Pertamina (Persero).

Di Bahrain, Jakarta Bhayangkara Presisi akan bersaing dengan 15 negara yang mengirim perwakilan di ajang bola voli antarklub paling bergengsi di tingkat Asia.

Sebelumnya, sejumlah pemain dari Jakarta Bhayangkara Presisi turut bergabung dalam tim nasional (timnas) bola voli di Sea Games 2023 Kamboja dan membawa pulang medali emas, termasuk juga di ajang Sea Games 2021 di Vietnam.

Untuk diketahui, timnas bola voli putra Indonesia telah mencatat prestasi di Sea Games 2023 dengan peraihan medali emas setelah membekuk Kamboja sebagai tuan rumah di laga final.

Dengan pencapaian tersebut, timnas bola voli putra telah mempertahankan medali emas di ajang Sea Games sebanyak tiga kali berturut-turut, yakni Sea Games 2019, Sea Games 2021, dan Sea Games 2023.

Hingga saat ini, Indonesia menjadi negara dengan perolehan medali terbanyak dibanding negara-negara Asia Tenggara lainnya pada cabang olahraga bola voli putra. Indonesia meraih 12 kali medali emas, 7 medali perak, serta 2 medali perunggu.