KBBI Daring.
Gaya Hidup

Tak Sembarang Kata Gaul Bisa Masuk KBBI, Ini Acuannya

  • Dalam perkembangannya, KBBI tak hanya memuat bahasa baku atau formal. Keberagaman kosakata yang muncul dari pergaulan masa kini pun diwadahi KBBI.

Gaya Hidup

Chrisna Chanis Cara

JAKARTA—Belakangan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) menjadi bahan perbincangan setelah memasukkan beberapa kata gaul atau kekinian. Tercatat, ada 11 kata gaul yang resmi masuk kamus dalam pemutakhiran KBBI pada Oktober 2022. Kata kekinian tersebut seperti wibu, santuy, cogan hingga pelakor.

KBBI adalah kamus yang dikembangkan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi. KBBI selalu memperbarui istilah dalam kamus dua kali dalam setahun, yakni April dan Oktober. KBBI telah terbit sebanyak lima edisi sejak kali pertama diluncurkan tahun 1988. 

Dalam perkembangannya, KBBI tak hanya memuat bahasa baku atau formal. Keberagaman kosakata yang muncul dari pergaulan masa kini pun diwadahi KBBI. Kosakata tersebut bisa berwujud kata dasar, singkatan, akronim, padanan, imbuhan atau kata serapan dari bahasa asing dan bahasa daerah. Hal ini tak lepas dari upaya KBBI memberikan informasi terkini sekaligus mengembangkan penggunaan kosakata baru dalam Bahasa Indonesia. 

Namun tak semua bahasa gaul bisa langsung masuk KBBI. Ada sejumlah pertimbangan berlapis seperti frekuensi pemakaian kata tersebut di surat kabar, majalah, dan media massa lain. Apabila kosakata itu digunakan lebih dari 10 media dan bertahan selama bertahun-tahun di ruang lingkup nasional, pengelola kamus dapat mempertimbangkan untuk masuk KBBI.

Syarat lain agar kosakata gaul masuk KBBI adalah harus memiliki beberapa kaidah Bahasa Indonesia dari segi semantis, leksikal, fonetis, pragmatis, dan penggunaan. Di samping itu, kosakata tersebut harus unik, eufonik (enak didengar), mengikuti kaidah bahasa Indonesia, tidak berkonotasi negatif, dan sering dipakai. Kosakata tersebut juga harus mendapat persetujuan anggota tim penyusun KBBI yang memiliki latar belakang beragam.