ilustrasi pekerjaan di bidang finance. Foto: Pixabay.com/stevepb
Gaya Hidup

Tak Terikat Perusahaan, 5 Pekerjaan Freelance Ini Janjikan Gaji di Atas UMR

  • Freelance atau pekerja lepas sering dipandang sebelah mata oleh masyarakat. Alasannya, pekerja lepas dianggap tak punya kepastian di masa depan.

Gaya Hidup

Rizky C. Septania

JAKARTA- Freelance atau pekerja lepas sering dipandang sebelah mata oleh masyarakat. Alasannya, pekerja lepas dianggap tak punya kepastian di masa depan.

Sebagai pekerja lepas, pensiun dan gaji bulanan bukanlah hal yang diterima. Meski begitu, pekerjaan ini menjanjikan waktu bekerja yang fleksibel dan bayaran yang dapat ditentukan sendiri.

Meski sering tak dianggap bekerja, bekerja secara freelance ternyata berpotensi membawa Anda memiliki penghasilan jauh di atas UMR. Berikut adalah deteran pekerjaan Freelance yang berpotensi meraup bayaran di atas UMR.

1. Content Writer

Content writer merupakan pekerjaan salah satu pekerjaan freelance yang banyak dicari saat ini. Tugasnya adalah mengisi konten yang akan dipublikasikan di website perusahaan atau media.

Berdasarkan sejumlah sumber, content writer mendapat bayaran kisaran 2 hingga 4 jula per bulannya.

Untuk menjadi content writer pun tidaklah sulit. Selain memiliki kemampuan menulis, Anda hanya perlu memiliki laptop dan jaringan internet.

2. Editor/Videografer

Pembuat video lepas menjadi salah satu pekerjaan yang mendapat gaji tinggi. Tigasnya mengambil gambar dan mengedit sesuai dengan skrip.

Per video lengkap, editor atau videografer biasanya mendapat bayaran kisaran Rp1 hingga Rp5 juta per proyek.

Alhasil, semakin banyak proyek yang dilakukan, maka penghasilan yang didapat oleh videografer akan semakin tinggi.

3. Ilustrator

Ilustrator menjadi salah satu pekerja lepas dengan bayaran terbanyak selanjutnya. Untuk sebuah desai, seorang ilustrator biasanya dibayar kisaran Rp3 hingga Rp5 juta per proyek.

Bayaran tersebut tergantung pada jam terbang sang ilustrator,  kesulitan desain dan ilustrasi, serta ukuran pelanggan dan penanganan nama merek juga mempengaruhi.

4. Fotografer

Bertugas mengabadikan momen penting dalam sebuah gambar, gaji fotografer bisa lebih besar dari UMR meski statusnya freelance.

Fotografer freelance biasanya mendapat bayaran Rp300.000 hingga Rp500.000 untuk foto pribadi. Untuk momen besar seperti pernikahan, bayarannya bisa mencapai Rp5 juta.

5. Digital Marketer

Hampir sama seperti content writer, digital marketer bertugas melakukan pemasaran melalui website dengan tulisan persuasi. Berkutat dengan SEO adalah makanan sehari hari bagi mereka.

Gaji untuk freelancer digital marketing biasanya berkisar antara Rp2,5 juta hingga Rp10 juta, tergantung pada keterampilan dan performa kerja.