<p>Pertambangan mineral nikel milik PT PAM Mineral Tbk (NICL) / Dok. Perseroan</p>
Korporasi

Tambang PAM Mineral IPO, Saham NICL Dibanderol Rp100 dan Waran Rp300

  • Emiten tambang PT PAM Mineral Tbk akan menyelenggarakan penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) pada 2 – 5 Juli 2021. Perseroan berencana menerbitkan 2 miliar lembar saham baru ke publik.

Korporasi
Drean Muhyil Ihsan

Drean Muhyil Ihsan

Author

JAKARTA – Emiten tambang mineral nikel PT PAM Mineral Tbk akan menyelenggarakan penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) pada 2 – 5 Juli 2021. Perseroan berencana menerbitkan 2 miliar lembar saham baru ke publik.

Berdasarkan pengumuman PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), harga penawaran saham berada pada harga Rp100 dengan nilai nominal saham sebesar Rp20 per lembar. Dengan begitu, PAM Mineral membidik penggalangan dana sebanyak Rp200 miliar melalui aksi korporasi tersebut.

“Penawaran umum perdana atas saham PT PAM Mineral Tbk telah didaftarkan oleh emiten yang bersangkutan ke dalam penitipan kolektif KSEI,” tulis manajemen KSEI, Kamis 1 Juli 2021.

Selain itu, perseroan juga bakal merilis 2,6 miliar waran seri I dengan harga pelaksanaan Rp300 per lembar waran. Maka, potensi dana yang dapat diraup dari penerbitan waran mencapai Rp780 miliar.

PT Danatama Makmur Sekuritas ditunjuk sebagai penjamin pelaksana emisi efek. Sedangkan, PT Artha Sekuritas Indonesia, PT Henan Putihrai Sekuritas, PT Waterfront Sekuritas Indonesia, PT Panca Global Sekuritas, PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk, dan PT Nilai Inti Sekuritas bertindak sebagai penjamin emisi efek.

PAM Mineral tidak menyediakan gerai penawaran. Namun, pemesanan saham dapat dilakukan melalui lama IPO BAE. Sementara, prospektus dan formulir pemesanan pembelian saham (FPPS) dapat diperoleh melalui laman PT Bima Registra.

Secara terpisah, Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan PAM Mineral akan segera melantai di Bursa pada 9 Juli 2021 dengan kode saham NICL. Hal ini dapat dilaksanakan setelah perseroan memenuhi seluruh syarat pencatatan efek calon emiten.

“Pencatatan efek perseroan akan dicatatkan di Bursa Efek Indonesia pada tanggal 9 Juli 2021 dengan menggunakan kode NICL,” tulis manajemen BEI, melalui keterbukaan informasi, Kamis 1 Juli 2021. (SKO)

Jadwal Lengkap IPO PAM Mineral

– Masa Penawaran Umum: 2 – 5 Juli 2021

– Penjatahan: 7 Juli 2021

– Pengembalian Uang Pemesanan: 9 Juli 2021

– Distribusi Saham dan Waran: 8 Juli 2021

– Pencatatan Saham dan Waran di BEI: 9 Juli 2021

– Awal Perdagangan Waran Seri I: 9 Juli 2021

– Akhir Perdagangan Waran Seri I di Pasar Regular dan Negosiasi: 3 Juli 2023

– Akhir Perdagangan Waran Seri I di Pasar Tunai: 5 Juli 2023

– Periode Pelaksanaan Waran Seri I: 10 Januari 2022 – 7 Juli 2023

– Tanggal Berakhirnya Masa Berlaku Waran Seri I: 7 Juli 2023