Awan Oort memiliki suhu terdingin, namun keberadaannya yang masih tidak jelas di tata surya masih menjadi pertimbangan.
Tekno

Teleskop James Webb Tangkap Detik-Detik Kematian Bintang Sebesar Matahari

  • Baru baru ini, Teleskop Webb dikabarkan menangkap detik-detik kematian sebuah bintang
Tekno
Rizky C. Septania

Rizky C. Septania

Author

JAKARTA- Teleskop luar angkasa James Webb kembali menangkap objek tak terduga. Baru baru ini, Teleskop Webb dikabarkan menangkap detik-detik kematian sebuah bintang.

Bintang yang disebut sebagai peneliti sebagai Nebula Cincin Selatan (Southern ring Nebula) ini memiliki ukuran sebesar matahari. Kali ini, bintang tersebut ini tampak mengeluarkan ledakan awan gas berbentuk cincin.

Hal ini menandakan bintang yang menjadi matahari bagi kosmik berjarak 2500 tahun cahaya itu telah kehabisan bahan bakar.

"Ini bukan sembarang bintang. Itu adalah bintang yang sangat mirip dengan matahari. Setidaknya seperti matahari dalam 5 miliar tahun ketika matahari mati," ujar astronom di Space Telescope Science Institute di Baltimore, Klaus Pontoppidan seperti dikutip TrenAsia.com dari Mashable Senin, 1 Agustus 2022.

Dalam citra yang ditangkap oleh teleskop Webb, setiap kepulan awan gas tampak melenyapkan bintang tersebut sampai intinya.

Bintang yang sudah mati itu tertangkap berukuran lebih kecil dan semakin mengecil. Hingga akhirnya bintang berubah menjadi dingin sebelum akhirnya padam.

Citra kematian bintang sebetulnya pernah tampak melalui teleskop luar angkasa Hubble, generasi sebelum teleskop Webb. Namun, citra yang dihasilkan tidak sejelas milik Webb lantaran Teleskop Hubble hanya menangkap gambar dengan mengandalkan cahaya tampak.

Sedangkan teleskop Webb dilengkapi dengan teknologi yang bisa menangkap cahaya inframerah. Cahaya ini dapat menyelinap melewati awan debu dan gas, menerangi hal-hal yang sebelumnya diselimuti seperti bintang sekarat yang menumpahkan gas di pusat Nebula Cincin Selatan.

Sejak dioperasikan beberapa bulan lalu, teleskop Webb telah menyajikan gambaran yang menarik dari sistem di luar tata surya.

Dengan capaian tangkapan gambar yang lebih baik dibanding hubble, keberadaan Teleskop Webb memungkinkan manusia menyelami kosmos lebih dalam lagi.

Teleskop ini memungkinkan untuk  melihat beberapa galaksi tertua di alam semesta . Ini tentunya akan mengungkapkan atmosfer eksoplanet misterius atau memecah misteri bagaimana pembentukan planet di luar tata surya kita.