Ternyata Suplemen Ini Tidak Boleh Dikonsumsi Secara Bersamaan
- Di cuaca yang tidak menentu banyak orang mengonsumsi suplemen untuk meningkatkan kesehatan mereka. Vitamin, mineral herbal dan probiotik dalam suplemen yang mampu menjaga kesehatan.
Rumah & Keluarga
JAKARTA - Di cuaca yang tidak menentu banyak orang mengonsumsi suplemen untuk meningkatkan kesehatan mereka. Vitamin, mineral herbal dan probiotik dalam suplemen yang mampu menjaga kesehatan.
Bahkan jika diperlukan Anda dapat mengkonsumsi beberapa jenis suplemen bersamaan, namun tidak semua jenis suplemen ternyata boleh dikonsumsi secara bersamaan karena kemungkinan interaksi yang ditimbulkan justru negatif.
Kira-kira suplemen apa saja yang tidak boleh dikonsumsi secara bersamaan? Berikut TrenAsia.com rangkum untuk anda.
- WSBP Raih Kontrak Baru Rp1,73 Triliun, Optimis Capai Target Tahun Ini!
- Capai 67 persen, Seksi 1 Yogyakarta-Simpang Susun Banyurejo Rampung Kuartal II-2026
- LQ45 Hari Ini 11 Oktober 2024 Terkerek Naik ke 933,24
Vitamin B12 dan Vitamin C
Vitamin B12 dan vitamin c ternyata tidak disarankan untuk dikonsumsi secara bersamaan. Pasalnya vitamin c dosis tinggi dapat mengurangi jumlah vitamin B12 yang diserap dan di metabolisme oleh tubuh. Sehingga disarankan untuk mengkonsumsi vitamin C setidaknya 2 jam setelah mengkonsumsi vitamin B12 agar tidak kekurangan.
Kalsium dan Vitamin D
Mengkonsumsi suplemen vitamin d bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, meningkatkan kesehatan tulang dan membantu mengatasi nyeri sendi. Sedangkan kalsium sendiri dapat meningkatkan kesehatan jantung menghindari tekanan darah dan mencegah diabetes. Namun kombinasi keduanya dapat menyebabkan tubuh menyerap terlalu banyak kalsium sehingga tidak disarankan untuk mengkonsumsi keduanya bersamaan.
Zinc dan Tembaga
Zinc dan tembaga merupakan suplemen yang jika dikonsumsi bersamaan dapat menyebabkan penyerapan keduanya bersaing satu sama. JIka individu yang mengkonsumsi terlalu banyak suplemen zink dapat mengalami defisiensi tembaga.
Magnesium dan Kalsium
Magnesium sendiri merupakan mineral yang dibutuhkan tubuh untuk membantu berbagai proses seperti fungsi otot, saraf, kontrol gula darah hingga pengaturan tekanan darah. Sedangkan kalsium merupakan mineral yang penting untuk menjaga kesehatan tulang. Sayangnya kedua mineral ini tidak boleh dikonsumsi bersamaan karena dapat mengganggu penyerapan satu sama lain mineral tersebut.
Minyak Ikan dan Ginkgo Biloba
Mengkonsumsi suplemen minyak ikan yang mengandung omega 3 bermanfaat untuk mengatasi peradangan dan memperbaiki suasana hati. Namun jika suplemen ini dikonsumsi dengan ramuan yang mengencerkan darah seperti ginkgo biloba atau bawang putih justru dapat memicu pendarahan yang tidak terkendali.