Karyawan melayani nasabah di salah satu kantor cabang BFI Finance di Tangerang Selatan, Senin, 29 November 2021. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia.com
Korporasi

Tertinggi dalam Sejarah, Aset BFI Finance Tembus Rp20 Triliun!

  • PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan nilai aset tertinggi sepanjang sejarah perusahaan

Korporasi

Ananda Astri Dianka

JAKARTA – PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan nilai aset tertinggi sepanjang sejarah perusahaan. Per September 2022, niali aset BFI Finance mencapai Rp20 triliun atau tumbuh sebesar 36,6% secara tahunan (year on year/ yoy).

Pencapaian ini bahkan melampaui nilai aset perusahaan tertinggi di masa prapandemi, yaitu Rp19,1 triliun per 31 Desember 2018. Berkat pengelolaan bisnis yang efektif dan efisien, nilai pendapatan juga terkerek 29,6% yoy menjadi Rp3,8 triliun.

Direktur Keuangan BFI Finance, Sudjono menjelaskan, penguatan kinerja BFIN ditopang oleh pertumbuhan yang signifikan di beragam lini bisnis dengan rasio Non-Performing Finance (NPF) yang terjaga stabil dan rendah, di bawah 1,5%. 

“Pencapaian ini tidak lepas dari strategi perusahaan secara internal yang didukung oleh kemampuan daya beli masyarakat, kondusifnya dunia usaha, dan perekonomian dalam negeri yang kian membaik,” kata Sudjono dalam Public Expose virtual, Kamis 27 Oktober 2022.

Kendati sampai dengan kuartal ketiga ini masih dibayangi tantangan lain seperti kenaikan suku bunga sebagai dampak laju suku bunga acuan dari Bank Sentral AS Federal Reserve (The Fed) dalam rangka melawan tekanan inflasi dan menjaga stabilitas harga, serta santernya isu resesi global memasuki tahun 2023, namun langkah BFI Finance untuk menyeimbangkan target dan kelolaan risiko Perusahaan terjaga dengan baik. 

Hingga September 2022, penyaluran pembiayaan baru (booking) mencapai Rp13,7 triliun atau tumbuh 48,3% yoy. Nilai booking ini turut mengatrol penguatan laba setelah pajak sebesar 64,5% yoy atau menjadi Rp1,3 triliun atau naik 64,5% yoy dari Rp796 miliar pada periode yang sama.