Tidak Ingin Diganggu Iklan? Ini Cara Menonaktifkan Fitur Pelacakan Iklan Bertarget di Chrome
- Simak cara menonaktifkan iklan bertarget saat Anda mengakses browser Chrome.
Tekno
JAKARTA - Pernahkah Anda memperhatikan ada banyak iklan mengganggu saat Anda sedang browsing di internet? Jika iya, Anda tidak sendirian.
Seperti yang Anda ketahui, Google telah memperkenalkan fitur baru di Chrome yang melacak kebiasaan online Anda untuk menyesuaikan iklan tersebut khusus untuk Anda. Meski hal ini mungkin tidak masalah bagi sebagian orang, hal ini tidak cocok untuk semua orang apalagi jika Anda yang sangat mengutamakan privasi.
Seperti yang dilansir dari Gadgetsnow pada Rabu, 4 Oktober 2023 Google memperkenalkan sistem pelacakan iklan bertarget baru di Chrome yang telah menimbulkan kekhawatiran di kalangan para pendukung privasi. Sistem tersebut bertujuan untuk mengatur minat pengguna berdasarkan riwayat penelusuran, menggantikan cookie pihak ketiga.
- Tangkal Serangan Siber, Bank Commonwealth Raih Sertifikasi ISO 27001
- Spotify akan Hadirkan 150.000 Lebih Audiobook untuk Pengguna Layanan Premium
- INFO BMKG: Gempa Guncang Pulau Karatung di Laut 116 Km Barat Laut 6.7 Magnitudo
Akan tetapi, Anda tetap bisa menonaktifkan fitur tersebut, dengan mengikuti beberapa tips berikut ini.
Cara Menonaktifkan Fitur Pelacakan Iklan di Chrome
Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga privasi Anda.
- Pertama, buka Chrome dan Access Settings.
- Setelah itu, buka Google Chrome dan klik tiga titik di pojok kanan atas untuk membuka menu.
- Setelah itu buka Privacy and Security, lalu arahkan kursor ke Settings di menu.
- Pilih Privacy and Security dari submenu.
- Cari dan klik Ad privacy.
- Untuk mematikan pelacakan iklan bertarget, di dalam Ad privacy, Anda akan menemukan tiga kategori seperti topik iklan (berdasarkan riwayat penelusuran Anda), iklan yang disarankan situs (berdasarkan situs yang dikunjungi), dan pengukuran iklan (untuk efektivitas iklan).
- Klik pada setiap kategori tersebut untuk menjelajahi detailnya.
- Untuk menghentikan pelacakan iklan bertarget, nonaktifkan setiap kategori satu persatu. Tindakan tersebut akan menghentikan Chrome membagikan data Anda di area tersebut.
Itu tadi cara menonaktifkan iklan bertarget saat Anda mengakses browser Chrome. Menonaktifkan sistem pelacakan iklan bertarget baru di Chrome ini adalah proses sederhana yang membantu melindungi privasi online Anda.
- Rekomendasi Lagu Bertema Cinta Karya The Beatles
- Meski Lagi Tren, 7 Makanan Ini Ternyata Tidak Boleh Dimasak dengan Air Fryer
- Ada di Makam Firaun, Ini 7 Manfaat Biji Ketumbar Bagi Kesehatan
Meski metode ini mungkin tidak mudah dilakukan karena praktik dari masing-masing situs, ini adalah titik awal yang baik untuk menjaga privasi Anda. Dengan mengikuti langkah-langkah tersebut, Anda dapat mengontrol privasi online Anda dan membatasi pelacakan minat dan perilaku penjelajahan Anda di Google Chrome.