TikTok Perkenalkan Konten Berbasis Teks, Ikuti Threads dan Twitter?
- Simak fitur text-only atau postingan berbasis teks yang baru saja diluncurkan oleh TikTok. Apakah akan bersaing melawan Threads dan Twitter?
Gaya Hidup
JAKARTA - Usai Twitter melakukan rebranding menjadi, X, TikTok dikabarkan mengumumkan fitur konten berbasis teks saja. Hal ini mungkin bisa dijadikan alternatif bagi pengguna media sosial yang sedang mencari alternatif untuk Twitter atau Threads.
Seperti yang dilansir Trenasia.com dari The Guardian pada Rabu, 25 Juli 2023 platform berbagi video, TikTok mengumumkan pada hari Senin lalu bahwa sekarang mereka akan memungkinkan pengguna untuk membuat konten berbasis teks. Hal ini dilakukan untuk memperluas batasan pembuatan konten untuk semua orang pengguna TikTok serta memberikan kreativitas dalam bentuk tulisan yang telah mereka lihat dalam komentar, caption, dan video.
Tidak hanya itu, pengguna juga dapat menambahkan background atau latar belakang berwarna dan stiker ke postingan serta memiliki batasan karakter sebanyak 1.000 kata. Selain itu, mirip dengan postingan berbasis video atau foto, pengguna dapat menyimpan draft dan menyimpannya dengan postingan lainnya yang belum dipublikasikan untuk diedit di lain waktu atau dibuang seluruhnya.
- Penerapan ESG Genjot Nilai Perusahaan
- Mengenal Sejarah Soto Lamongan, Kuah Kuning Favorit Banyak Orang
- Pertamax Green 95 Dijual, Pertamina Minta Pembebasan Cukai Etanol
“Di TikTok, kami selalu ingin memberdayakan kreator dan komunitas kami dengan alat inovatif yang menginspirasi ekspresi diri. Hari ini kami dengan senang hati mengumumkan postingan teks di TikTok, format baru untuk membuat konten berbasis teks yang memperluas opsi bagi pembuat konten untuk berbagi ide dan mengekspresikan kreativitas mereka. Dengan postingan teks, kami memperluas batasan pembuatan konten untuk semua orang di TikTok, memberikan kreativitas yang telah kami lihat di komentar, keterangan, dan video,” tulis TikTok dalam postingan dari blog resminya.
Fitur Teks di Postingan Text-Only TikTok
Postingan teks di TikTok menawarkan berbagai fitur yang membantu Anda membuat konten berbasis teks. Berikut beberapa fitur yang bisa Anda manfaatkan.
1. Stiker
Tingkatkan kualitas teks Anda dengan memilih stiker yang berhubungan dengan konten Anda.
2. Tag dan Tagar atau Hashtag
Sama seperti di postingan video atau foto, Anda dapat menandai akun lain, serta menambahkan tagar atau hashtag yang berhubungan dengan topik atau tren yang relevan.
3. Warna Latar Belakang atau Background
Anda bisa memilih dari berbagai warna latar belakang untuk membuat postingan teks Anda semakin menonjol.
4. Tambahkan Suara
Suara adalah inti dari pengalaman menggunakan TikTok, itulah sebabnya TikTok memasukkan fitur ini ke dalam postingan teks. Anda dapat menambahkan lagu yang dapat diikuti pembaca saat mereka membaca tulisan Anda.
5. Draft dan Discard
Mirip dengan postingan video atau foto, Anda dapat menyimpan draft dan menyimpannya dengan postingan lain yang tidak dipublikasikan untuk diedit nanti atau dibuang seluruhnya.
- Guardian Of The Galaxy Vol.3 Rilis Di Disney Plus, Simak Tanggalnya
- Geliat Pelaku UMKM Kian Meningkat, BRI Bidik Porsi Loan at Risk Kembali Single Digit
- OJK Tetapkan Saham Mandiri Herindo (MAHA) Sebagai Efek Syariah
Itu tadi fitur text-only atau postingan berbasis teks yang baru saja diluncurkan oleh TikTok. Apakah akan bersaing melawan Threads dan Twitter?