<p>Ilustrasi tips hemat belanja bahan makanan/freepik.com</p>
Gaya Hidup

Tips Menghemat Uang dengan Mengurangi Limbah Makanan

  • Inilah cara dan tips menghemat uang dengan mengurangi limbah makanan di rumah

Gaya Hidup
Justina Nur Landhiani

Justina Nur Landhiani

Author

JAKARTA – Limbah makanan merupakan salah satu topik masalah yang kerap dialami oleh semua orang. Hal ini bisa dipicu oleh beberapa hal seperti tidak tersedianya lemari es, makanan cepat busuk, tidak bisa menyimpan dengan baik dan sebagainya.

Sebetulnya, timbulnya limbah makanan ini tidak hanya merupakan kegiatan yang merugikan, tapi juga membuat pengeluaran Anda semakin tidak terkendali. Jika masih ada makanan sisa, itu artinya Anda tidak merencanakan pembelanjaan dengan baik, dan mencegah Anda untuk menghemat uang.

Untuk mencegah hal tersebut, simak tips yang telah dikutip dari Good Housekeeping kali ini.

Periksa lemari es
Anda harus selalu melakukan inventaris dan memeriksa isi lemari es sebelum berbelanja. Hal ini agar Anda bisa mengetahui bahan makanan apa saja yang harus Anda beli. Tak hanya itu, jika masih ada bahan makanan yang masih bisa diolah, tentu Anda juga bisa mengetahuinya, sehingga hal ini akan mencegah membuang bahan makanan dan menghabiskan uang untuk hal yang tidak perlu.

Tulis daftar belanja
Anda sebaiknya merencanakan menu makan untuk seminggu. Dengan melakukan hal tersebut, Anda dapat mengetahui bahan-bahan apa saja yang Anda butuhkan. Sehingga, ketika berada di pasar Anda tidak tergoda untuk membeli sesuatu yang tidak ada di daftar belanja.

Berhenti membeli dalam jumlah besar
Jika Anda membeli bahan makanan dalam jumlah besar, hal ini berisiko ada beberapa bahan yang cepat busuk karena tidak tahan lama. Oleh karena itu, sebaiknya pastikan Anda berbelanja barang-barang yang benar-benar Anda butuhkan dan dapat bertahan lama.

Simpan makanan dengan benar
Cara termudah untuk menghindari pemborosan makanan dan uang adalah dengan menyimpan produk makanan secara tepat untuk menjaga kesegarannya.

Contohnya, seperti saat Anda membeli roti, sebaiknya langsung masukkan ke dalam lemari es, dan keluarkan beberapa jam sebelum Anda mengolahnya. Hal ini akan mencegah roti yang Anda beli cepat basi.

Anda juga bisa menyimpan buah seperti pisang, apel dan tomat dengan cara terpisah. Hal ini karena buah-buah tersebut mengeluarkan gas alami yang dapat merusak produk apapun di sekitarnya.

Putar makanan di lemari es
Saat Anda membeli makanan baru dari toko, bawa semua barang lama di lemari dan lemari es Anda ke depan. Dengan meletakkan barang-barang lama di depan mata, Anda berisiko lebih kecil menemukan sesuatu yang berjamur di bagian belakang.