<p>Ahmad Hilmy Almusawa (22) penyandang tuna netra membaca huruf braille saat memilih biji kopi untuk pesanan pelanggan di gerainya &#8220;Mata Hati Koffie&#8221;, kawasan Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Kamis, 23 Juli 2020. Meski dalam situasi pandemi, Hilmy yang sudah mengalami kebutaan sejak umur 12 tahun ini tetap semangat meracik kopi dengan hati di gerai miliknya sendiri tersebut. Omset yang menurun tidak serta merta menurunkan semangatnya untuk tetap menjalankan bisnisnya dengan sepenuh hati melayani setiap penikmat kopi yang datang tak terkecuali pelanggan setianya. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>
Industri

Top! 4,82 Ton Kopi Asal Bogor Diekspor ke China

  • JAKARTA – PT UCC Victo Oro Prima berhasil ekspor produk olahan kopi sebanyak 4,82 ton ke Shanghai, China. Produk yang diekspor adalah roasted coffee beans dengan tiga varian kopi, yakni kintamani blend, java blend, dan toraja blend. Ketiganya merupakan produksi dari Kawasan Industri Bogorindo, Sentul, Jawa Barat. “Ekspor ini dapat memacu pelaku usaha dalam negeri […]

Industri

Ananda Astri Dianka

JAKARTA – PT UCC Victo Oro Prima berhasil ekspor produk olahan kopi sebanyak 4,82 ton ke Shanghai, China.

Produk yang diekspor adalah roasted coffee beans dengan tiga varian kopi, yakni kintamani blend, java blend, dan toraja blend. Ketiganya merupakan produksi dari Kawasan Industri Bogorindo, Sentul, Jawa Barat.

“Ekspor ini dapat memacu pelaku usaha dalam negeri terus melakukan ekspor meski di tengah pandemi agar dapat berkontribusi pada peningkatan ekspor non migas,” kata Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto, dalam keterangan tertulisnya, Senin, 25 Agustus 2020.

Pelepasan perdana bagi perusahaan ini menggunakan muatan kontainer penuh 1×20” FCL (full container load) untuk komoditas kopi olahan ke pasar China.

“Kami berkomitmen menawarkan dan menghasilkan kopi olahan terbaik di segmen kualitas tertinggi untuk hotel, restoran, kafe, dan juga keperluan industri,” ujar Victor.

Target Ekspor

Sepanjang 2020, total ekspor PT UCC Victo Oro Prima ditargetkan mencapai 20 ton kopi olahan dengan negara tujuan utama yaitu China dan Vietnam. Untuk pasar nasional, perusahaan juga menyuplai hampir 95% produk kopi ke pasar lokal, salah satunya ke gerai makanan siap saji.

Olvy Andrianita mengakui capaian PT UCC Victo Oro Prima tidak terganggu dengan kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

“Riset dan terobosan inovasi selama kerja dari rumah menjadi kunci peningkatan ekspor tanah air,” jelas Olvy.

Menurut data Olvy, Indonesia memiliki 31 produk kopi berindikasi geografis yang terdaftar pada Ditjen Kekayaan Intelektual Kemenkumham. Contohnya, kopi arabika gayo, arabika mandailing, arabika kintamani, serta arabika java preanger dari Jawa Barat.

Untuk memperluas penetrasi pasar, Kemendag terus meningkatkan akses melalui penguatan peran Atase Perdagangan dan Indonesian Trade Promotion Center (ITPC), serta melalui perjanjian perdagangan internasional.

“Pihak kami mengusahakan agar produk kopi olahan juga mendapat tarif 0 persen, bukan hanya produk biji kopi wholly obtained.”

Olvy juga mendukung upaya hilirisasi produk kopi dengan menerapkan prinsip organik, ketertelusuran, serta keberlanjutan untuk meningkatkan daya saing produk kopi olahan di pasar internasional.

Kinerja Ekspor Olahan Kopi

Menurut data Kementerian Perindustrian, kinerja ekspor produk kopi dan olahannya pada Januari–Juni 2020 mencapai US$620,41 juta. Turun 8,57% dibanding periode yang sama tahun lalu senilai US$678,55 juta.

Kini, Indonesia merupakan produsen kopi terbesar ke-4 dunia, setelah Brasil, Vietnam, dan Kolombia. Menurut kinerja ekspornya, Indonesia ada di peringkat ke-7 sebagai eksportir kopi dan olahannya terbesar yang memasok 4,05% kebutuhan dunia pada kuartal II-2020.

Sayangnya, tren ekspor kopi Indonesia dan produk olahannya pada 2015-2019 turun rata-rata 1,09%. Penyebabnya antara lain terganggunya rantai distribusi selama PSBB dan penguncian negara tujuan ekspor.

Tidak hanya itu, hambatan berasal dari penurunan harga kopi dunia. Lalu, teknis perdagangan seperti isu kontaminasi bahan kimia jenis Glyphosate Kopi Aceh Gayo (contohnya di Jerman, Prancis dan Inggris).