<p>Warga bertransaksi dengan uang elektronik berbasis kartu di Jakarta, Rabu, 2 Desember 2020. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>
Foto

Transaksi Uang Elektronik Berbasis Kartu Menurun Selama 2020 Akibat Pandemi

  • Transaksi uang elektronik berbasis kartu masih mengalami penurunan secara tahunan meskipun secara bulanan maupun kuartalan sudah membaik sejak aktivitas bisnis kembali dibuka. Bank penerbit uang elektronik kartu tetap berupaya agar transaksinya semakin meningkat. Seperti Bank Mandiri yang mencatatkan transaksi kartu e-Money pada bulan Oktober tumbuh sekitar 15%-20% dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Tren peningkatan mulai terjadi sejak […]

Foto
Ismail Pohan

Ismail Pohan

Author

Transaksi uang elektronik berbasis kartu masih mengalami penurunan secara tahunan meskipun secara bulanan maupun kuartalan sudah membaik sejak aktivitas bisnis kembali dibuka. Bank penerbit uang elektronik kartu tetap berupaya agar transaksinya semakin meningkat.

Seperti Bank Mandiri yang mencatatkan transaksi kartu e-Money pada bulan Oktober tumbuh sekitar 15%-20% dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Tren peningkatan mulai terjadi sejak minggu kedua September hingga minggu kedua Oktober dimana rata-rata transaksi harian naik 15%. 

Meski diperkirakan akan tetap tumbuh secara bulanan, namun hingga akhir tahun transaksinya belum akan meningkat dari tahun lalu. Guna mendorong kenaikan transaksi bulan ke bulan, Bank Mandiri akan terus memperluas penerimaan pembayaran menggunakan e-money, menyediakan sarana isi ulang, membangun cashless society, meningkatkan produksi kartu, memudahkan akses pembelian kartu untuk customer hingga menghadirkan e-money dengan tampilan desain khusus yang menarik. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia