kevin-hackert-gyLAtsnb95U-unsplash.jpg
Transportasi dan Logistik

Turkish Airline Dikabarkan akan Borong 355 Pesawat Airbus

  • Turkish Airlines saat ini tengah menjalani serangkaian perundingan pemblian pesawat dengan Airbus. Kedua perusahaan membahas potensi pemesanan sebanyak 355 pesawat baru sebagai untuk memperkuat armada pesawat Airbus yang dimiliki oleh Turkish Airlines.

Transportasi dan Logistik

Muhammad Imam Hatami

ISTANBUL - Turkish Airlines saat ini tengah menjalani serangkaian perundingan pemblian pesawat dengan Airbus. Kedua perusahaan membahas potensi pemesanan sebanyak 355 pesawat baru sebagai untuk memperkuat armada pesawat Airbus yang dimiliki oleh maskpai Turkiye tersebut/ 

Dilansir Reuters, Senin, 13 November 2023, pertemuan kedua pimpinan perusahaan berlangsung di Istanbul.  Dalam pembicaraan tersebut,  Turkish Airline dikabarkan akan memborong 75 pesawat berbadan lebar A350-900, 15 pesawat berbadan lebar A350-1000, Serta 250 pesawat berbadan sempit A321neo, ditambah dengan lima pesawat kargo A350F, serta 10 buah pesawat A350-900.

Jika kesepakatan ini berhasil dicapai, pemesanan ini akan mencatat sejarah sebagai transaksi terbesar yang pernah dilakukan oleh maskapai penerbangan tersebut. Pada bulan Mei, Direktur Turkish Airlines, Ahmet Bolat, telah mengumumkan ambisi perusahaan untuk memesan total 600 pesawat baru pada bulan Juni 2024, dengan rencana penyerahan pesawat dari Airbus ke Turkish Airlines akan terjadi dalam kurun waktu 10 tahun kedepan. 

Keputusan akhir terkait pembelian pesawat dari Airbus oleh Turkish Airlines akan bergantung pada langkah-langkah kebijakan yang diambil oleh pemerintah dalam menghadapi isu ini.

Saat ini Turkish Airlines juga tengah menjajaki potensi kerja sama dengan Rolls Royce. Kerjasama dengan Rolls Royce terkait dangan layanan pemeliharaan mesin dan penyediaan mesin cadangan untuk mendukung armada pesawat berbadan lebar A350. 

Langkah-langkah pembaruan dan peningkatan kualitas armada oleh Turkish Airlines mencerminkan tekad perusahaan untuk mengembangkan cakupan dan kualitas armadanya. Upaya ini menandai niat kuat Turkish Airlines untuk meningkatkan standar pelayanan dan memperluas dampaknya dalam industri penerbangan.

Transaksi ini mencerminkan respons terhadap permintaan pasar yang tinggi dalam industri penerbangan, sekaligus menegaskan posisi Turkish Airlines dalam mendukung pertumbuhan berkelanjutan dan inovasi perusahaan di panggung global. Keputusan ini tidak hanya mengakui dinamika pasar yang berkembang pesat, tetapi juga menunjukkan komitmen Turkish Airlines untuk tetap relevan dan progresif dalam menghadapi tuntutan pasar yang terus berubah.

Upaya perusahaan untuk memperbaharui armada dan mengeksplorasi teknologi terkini menciptakan landasan yang kokoh bagi posisi mereka dalam menjawab tantangan dan peluang yang terus berkembang di dunia penerbangan internasional.