Uji Coba Pembelian Solar Subsidi MyPertamina Diperluas, Ini Daftar 13 Kabupaten Kota Terbaru
- PT Pertamina (Persero) terus memperluas uji coba terkait subsidi tepat untuk bahan bakar minyak(BBM) khusus membelian solar bersubsidi ke 13 wilayah kabupaten atau kota.
Nasional
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) terus memperluas uji coba subsidi tepat untuk bahan bakar minyak (BBM) khusus membelian solar bersubsidi ke 13 wilayah kabupaten atau kota.
Melansir dari laman MyPertamina, uji coba pembelian BBM subsidi dengan menggunakan QR code khususnya untuk pembelian solar subsidi ini sudah dilakukan bertahap sejak 26 Desember 2022 hingga 6 Februari 2023.
"Pembelian solar subsidi wajib menggunakan QR Code. Belum terdaftar maksimal (hanya dapat) 20 liter per hari," bunyi pengumuman di laman MyPertamina, Senin, 6 Februari 2023.
- Menengok The Elite Showcase 2023, Ajang Kompetisi Modifikator Terbaik Indonesia
- Sangat Kuat, Beton Romawi Ternyata Bisa Menyembuhkan Sendiri Retakannya
- BBM Nonsubsidi Naik Turun, Bagaimana dengan Pertalite?
Dengan begitu hingga saat ini telah ada 193 kabupaten atau kota yang menerapkan Uji Coba Subsidi Tepat. Hingga saat ini penerapan Subsidi Tepat MyPertamina masih menunggu revisi Perpres 191 Tahun 2014 ini digadang-gadang akan menjadi landasan kuat bagi pemerintah untuk melakukan pembatasan pembelian BBM subsidi.
Dengan harapan, distribusi BBM Subsidi seperti Solar dan Pertalite bisa lebih tepat sasaran. Namun program Subsidi Tepat Sasaran ini masih juga belum menunjukkan kejelasannya karena terganjal oleh revisi Perpres 191 Tahun 2014 yang tak kunjung usai.
Berikut Daftar Kabupaten atau kota per tanggal 6 Februari 2023 yang menerapkan pembelian solar subsidi menggunakan QR Code MyPertamina :
1. Kab. Bengkulu Selatan
2. Kab. Bengkulu Tengah
3. Kab. Bengkulu Utara
4. Kab. Kaur
5. Kab. Kepahiang
6. Kab. Lebong
7. Kab. Muko Muko
8. Kab. Rejang Lebong
9. Kab. Seluma
10. Kota Bengkulu
11. Kab. Kotawaringin Barat
12. Kab. Lamandau
13. Kab. Sukamara