UMKM Diharapkan Menjadi Penggerak Utama Kebangkitan Ekonomi Nasional
- Pemerintah menyatakan optimis akselerasi pemulihan ekonomi tetap terjaga di tahun 2022 karena didukung arah kebijakan yang tepat selama tahun 2021.Pada 2022, se
Foto
Pemerintah menyatakan optimis akselerasi pemulihan ekonomi tetap terjaga di tahun 2022 karena didukung arah kebijakan yang tepat selama tahun 2021. Pada 2022, sektor ekonomi domestik dipercaya sebagai salah satu pendorong kebangkitan ekonomi nasional, dengan UMKM menjadi penggerak utamanya.
Staf Ahli Bidang Ekonomi Makro Kementerian Investasi, Indra Darmawan mengatakan 2020 merupakan tahun survival dan 2021 menjadi tahun pemulihan bagi Indonesia. Sedangkan 2022, disebut sebagai tahun penyesuaian new normal dengan penanganan pandemi sebagai tantangan utamanya.
Pemerintah akan terus memberikan dukungan melalui kebijakan maupun implementasi di lapangan, baik bagi private sector maupun masyarakat. Pras mengatakan, setiap pihak harus bersinergi agar momentum pemulihan ekonomi ini dapat dimanfaatkan dengan baik. RAPBN 2022 akan tetap fokus lagi pada dukungan kesehatan, perlindungan sosial dan skema restrukturisasi seperti pada Sumber Daya Manusia, UMKM, dan digital. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia